Tawan asal Thailand, Juara Asia's Next Top Model 4
TABLOIDBINTANG.COM - Musim keempat ajang Asia's Next Top Model resmi selesai.
Finalis asal Thailand, Tawan dinobatkan sebagai juara Asia's Next Top Model pada episode yang tayang Rabu (1/5).
Ini merupakan kedua kalinya finalis asal Thailand menjadi juara ajang tersebut setelah Jessica Amornkuldilok memenangi musim pertama tahun 2013.
Tawan mengalahkan dua finalis lain, Patricia asal Indonesia dan Sang In dari Korea Selatan pada babak final.
Di babak final, para finalis unjuk kebolehan melakukan pemotretan bergaya Avant-Garde sambil merepresentasikan budaya negara masing-masing. Mereka juga harus berjalan di atas runway dengan tema Halloween.
Sepanjang musim keempat, Tawan memiliki perkembangan pesat dalam tiap misi.
"Kau datang sebagai kucing dan keluar sebagai seorang macan," sebut model asal Indonesia, Kelly Tandiono yang menjadi salah satu juri Asia's Next Top Model saat babak final.
Kemenangan ini adalah sesuatu yang sama sekali tidak diduga Tawan.
"Saya tidak percaya ini. Ketika saya mengikuti kompetisi ini, saya tidak pernah menyangka akan memenangkannya. Benar-benar tidak pernah menyangka," kata Tawan setelah memenangkan Asia's Next Top Model.
Selamat untuk Tawan!
(dira/ray)
-
Berita
Psikologis Orang Tua Saat Melihat Rani Ramadhany Mengenakan Busana Terbuka
Yohanes Adi PamungkasMinggu, 22 Oktober 2017 -
Berita
Kisah Sujadi Siswo, Wartawan Senior yang Hidup di Antara Dua Budaya
Romauli GultomSabtu, 29 April 2017 -
Peristiwa
Tersangka Penganiaya Wartawan Net TV Minta Berdamai dan Dibebaskan
TEMPOSenin, 17 April 2017 -
Peristiwa
Didatangi Pendeta, Tersangka Penganiaya Wartawan Net TV Menangis
TEMPOJumat, 14 April 2017 -
-
Peristiwa
Pria yang Menganiayaan Wartawan Net TV Ditahan, Polisi Juga Akan Periksa Dua Temannya
TEMPOKamis, 13 April 2017 -
Peristiwa
Polisi Menyebut Pria yang Menganiaya Wartawan Net TV Mengkonsumsi Narkoba
TEMPOKamis, 13 April 2017 -
Peristiwa
Pria yang Memukul dan Meludahi Wartawan NET TV Minta Maaf Lewat Instagram
TEMPOKamis, 13 April 2017 -
Peristiwa
Dipukul dan Diludahi Saat Meliput Banjir Kemang, Wartawan NET TV Lapor Polisi
TEMPORabu, 12 April 2017