Brandon Salim Dikira Orang Jawa Oleh Bayu Skak

Yohanes Adi Pamungkas | 9 Februari 2018 | 21:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Brandon Salim memerankan karakter bernama Nando dalam film Yowis Ben. Film Yowis Ben adalah film Indonesia pertama yang 90 persen menggunakan bahasa Jawa. Mengingat bahasa yang digunakan menggunakan bahasa Jawa, Brandon Salim merasa tertantang untuk membintangi film tersebut.

“Saya menjadi siswa pindahan dari Jakarta ke Malang, cuma modal ganteng dan keren tapi enggak punya sosial media. Saya harus melakukan pembuktian kalau bisa melakukan sesuatu sebagai seorang anak baru di sekolah itu,” ujar Brandon Salim saat berbincang pada Selasa (6/2) lalu dikantor tabloidbintang.com  Jakarta.

Sebelum syuting, Brandon Salim melakukan proses reading. Lucunya co.sutradara sekaligus pemeran utama film Yowis Ben, Bayu Skak sempat mengira Brandon Salim memiliki keturanan Jawa, sehingga sudah lumayan mengenal bahasa Jawa. “Bayu yakin banget kalau saya ini orang Jawa padahal enggak ada darah Jawa sama sekali, tapi Bayu mau membantu saya memerankan karakter Nando. Meskipun enggak harus memakai bahasa Jawa terus karena campur bahasa Indonesia,” seru Brandon Salim.

Saat syuting film Yowis Ben berlangsung di Malang, Brandon Salim kerap tidak mengerti ketika orang-orang sedang bicara atau bercanda dengan bahasa Jawa. “Saya diam saja karena memang enggak mengerti bahasanya, tapi akhirnya dikasih tahu artinya, dan saya tertawanya terlambat dibandingkan mereka,” ceplos Brandon Salim.

Selama proses syuting pelan-pelan Brandon Salim mulai terbiasa mengucapkan kalimat dengan bahasa Jawa. “Saya harus menyanyi juga dengan lagu Jawa,” tutur dia. Cuaca kota Malang yang hujan terus setiap hari, tidak membuat Brandon Salim menyerah selama syuting film yang rencananya akan tayang di bioskop pada tanggal 22 Februari 2018 nanti.

(han/ray)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor : Yohanes Adi Pamungkas