Deddy Mizwar Terapkan Syuting Sehat di Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 12

Ari Kurniawan | 28 Mei 2019 | 11:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Deddy Mizwar bersyukur sinetron Para Pencari Tuhan (PPT) sukses bertahan hingga 12 tahun di layar SCTV. 

Dalam perjalanannya, sinetron yang pertama kali tayang pada Ramadhan 2007 ini menghadapi berbagai macam persoalan. Salah satunya proses syuting yang harus berkejaran dengan waktu tayang. 

Namun, persoalan itu bisa sepenuhnya diatasi di PPT Jilid 12. Jadwal syuting lebih tertata, sehingga para pemain bisa memiliki lebih banyak waktu untuk keluarga selama Ramadhan. 

"Alhamdulillah perencanaan lebih baik dengan pembentukan tim kreatif yang juga cukup solid sehingga draft-nya segera kita selesaikan," ucap Deddy Mizwar, di sela acara buka puasa bersama pemain PPT Jilid 12, di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Senin (27/5). 

Proses syuting PPT Jilid 12, dilanjutkan Deddy Mirzar, sudah rampung pada H-10 Lebaran. Hal ini disambut gembira para pemain hingga kru yang terlibat di dalamnya. 

"Orang di lapangan nggak berat syutingnya. Kalau dulu kan sampai subuh, sampai sahur di lapangan. Kalau sekarang mereka sudah bisa sahur di rumah, nggak sampai jam 12 malam sudah bisa pulang. Jam 10 malam kadang sudah break," sebut Deddy Mizwar.

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan