HBO Membuat Serial House of The Dragon, Prekuel Game of Thrones
TABLOIDBINTANG.COM - HBO telah menyiapkan serial 10 episode langsung, House of The Dragon, prekuel dari serial Game of Thrones karya Bersama George R.R. Martin dan Ryan Condal. Miguel Sapochnik dan Ryan Condal akan berkolaborasi sebagai showrunner dan akan menjadi executive producer bersama George R.R. Martin dan Vince Gerardis. Hal ini, seperti tertulis dalam rilis yang kami terima, baru saja diumumkan pada WarnerMedia Day oleh Casey Bloys, president HBO Programming.
Disadur dari serial Fire & Blood, karya George R.R. Martin, dengan suasana 300 tahun sebelum peristiwa Game of Thrones, bercerita tentang House Targaryen. Miguel Sapochnik akan menyutradarai episode pilot dan tambahan. Condal dan Sapochnik akan berkolaborasi sebagai showrunner serial ini, yang akan ditulis oleh Condal.
"Dunia Game of Thrones sangat kaya dengan cerita,” tutur Casey Bloys, president, HBO programming. “Kami ingin mengekplorasi lebih jauh asal mula House Targaryen dan awal terbentuknya Westeros bersama Miguel, Ryan dan George.”
House of The Dragon menandai proyek pertama Sapochnik sebagai bagian dari kerja sama bersama HBO dimana ia akan mengembangkan dan memproduksi konten untuk HBO dan HBO Max.
Miguel Sapochnik memenangkan Emmy untuk kategori Outstanding Directing for a Drama Series juga DGA Award untuk Game of Thrones episode Battle of The Bastards. Sebelumnya, Sapochnik menyutradarai episode True Detective untuk HBO dan Banshee untuk Cinemax.
Ryan Condal pernah menjadi co-creator dan showrunner Colony selama tiga season. Ia juga penulis untuk produksi MGM Hercules dan baru-baru ini mengadaptasi novel grafis Analog sebagai fitur untuk Lionsgate.
-
Film Tv Musik
Nariti: Romansa Danau Toba Sepi Peminat, Bintang Utamanya Bahkan Diketahui Tidak Promo di Media Sosial
Indra KurniawanSelasa, 8 November 2022 -
-
Film Tv Musik
Film Nariti, Adegan Rumah Adat Batak Toba Menuai Pro dan Kontra
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Sah! Qodrat Jadi Film Indonesia ke-12 di 2022 dengan 1 Juta Penonton
Indra KurniawanMinggu, 6 November 2022 -
Film Tv Musik
Perolehan Penonton 8 Film Indonesia yang Masih Tayang di Bioskop Hingga Awal November
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
Lewati Film Perdana Naysilla Mirdad, Qodrat Menuju 1 Juta Penonton Akhir Pekan Ini
Indra KurniawanJumat, 4 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Rekomendasi Drama Korea Rilis di Bulan November!
Vallesca SouisaRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
Film Perdana Novia Bachmid, Menjelang Maghrib Masuk Molins Film Festival
SupriyantoRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
4 Film Horor MAXstream Tayang di Bioskop Tahun Depan, Ada Debut Gisella Anastasia
RedaksiRabu, 2 November 2022