Tak hanya Pemilik Akun, Ruben Onsu Siap Laporkan Netizen yang Berkomentar Miring
TABLOIDBINTANG.COM - Melihat Betrand Peto jadi target perundungan atau bullying, Ruben Onsu tak tinggal diam. Sejauh ini, Ruben sudah menandai puluhan akun media sosial.
Sebagai ayah, Ruben Onsu tidak terima dengan pihak yang menjadikan Betrand Peto sebagai lelucon. Terutama akun-akun dewasa. Bukan sekadar pengelola akun, Ruben juga menyasar netizen yang ikut memberikan komentar negatif.
"Ada akun esek-esek, kalau anak kecil jadi lelucon itu harus ditindaklanjuti. Yang ikut komen juga, karena komennya nyeleneh," bilang Ruben Onsu, saat dijumpai di Studio TransTV, Jakarta Selatan, Senin (23/12).
Beberapa pemilik akun sudah meminta maaf langsung kepada Ruben Onsu. Tapi, tidak semua ditanggapi. Ada beberapa akun yang menurut Ruben harus diberikan efek jera.
"Kenapa saya lakukan hal itu, jangan dibilang saya diam tidak melakukan efek jera sama mereka. Kalau lo menyerahkan diri dan melakukan permohonan maaf gue terima dengan baik, tapi masih ada yang laporin yah," pungkas Ruben Onsu.
(ari)
-
-
Peristiwa
Ini Dia Wajah Pelaku Pencurian di Tempat Usaha Ruben Onsu
Ari KurniawanSelasa, 4 Oktober 2022 -
Peristiwa
Tempat Usaha Ruben Onsu Dibobol Maling, Uang Tunai dan Barang Elektronik Raib
Ari KurniawanSelasa, 4 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Ruben Onsu hingga Baim Wong Bersaing di Video Content Creator Awards 2022
RedaksiKamis, 22 September 2022 -
Berita
Sering Pusing Sejak 2017, Sarwendah Menderita Penyakit Langka
SupriyantoMinggu, 14 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Persiapan Konser Betrand Peto Bikin Ruben Onsu Semangat untuk Sembuh
Ari KurniawanSelasa, 2 Agustus 2022 -
Film Tv Musik
Fokus Persiapan Konser, Ruben Onsu Tolak Tawaran Film untuk Betrand Peto
Ari KurniawanSelasa, 2 Agustus 2022 -
Berita
Renovasi Musala yang Nyaris Roboh, Ruben Onsu Ajarkan Betrand Peto Toleransi Beragama
Ari KurniawanSenin, 1 Agustus 2022 -
Berita
Dihantui Perasaan Takut Mati, Ini yang Dilakukan Ruben Onsu
Ari KurniawanMinggu, 31 Juli 2022