Adie MS dan Iwan Fals Bangga Dilibatkan dalam Konser Tribute to Ivo Nilakreshna

Supriyanto | 15 Januari 2020 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sejumlah penyanyi papan atas seperti Iwan Fals, Rossa, Andien, Afgan, Yuni Shara, Elfa’s Singer akan tampil dalam konser tribute to Ivo Nilakreshna bertajuk "Kisah Tjinta".

Konser tersebut digelar untuk menghormati karya-karya penyanyi Ivo Nilakreshna selama 66 tahun berkarya sekaligus ulang tahunnya yang ke-81.

Pagelaran "Kisah Tjinta: A Tribute to Ivo Nilakreshna" digelar di Ciputra Artpreneur, Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan pada Jumat, 31 Januari 2020.

Untuk penata musik, Ivo Nilakreshna mempercayakan kepada Addie MS. Bagi suami Memes ini sebuah kebanggaan mengiringi penyanyi yang memiliki pengalaman segudang.

"Kehormatan tentunya buat saya ketika diminta jadi music director-nya konser tribute untuk Ibu Ivo. Ibu Ivo itu bermusik dari saya belum lahir. Pas zaman  saya masih kecil, beliau sudah tampil di Singapura, Amsterdam, bahkan Amerika (Serikat),” ujar Addie MS ditemui di Brawijaya, Jakarta Selatan, Selasa (14/1).

"Bagaimana Ibu Ivo menolong artis zaman dulu. Enggak terhitung berapa seniman yang dibantu oleh Ibu Ivo," kata Addie MS menambahkan.

Sementara Iwan Fals mengaku sudah menyukai karya-karya Ivo Nilakreshna sejak kecil. Iwan pun senang bisa terlibat dalam konser "Kisah Tjinta: A Tribute to Ivo Nilakreshna".

“Saya baru sadar rupanya saya tumbuh dengan musik itu, antara lain itu dari karya Ibu Ivo. Karena ibu saya suka nyanyiin lagunya," terang Iwan Fals.

Ivo Nilakreshna adalah penyanyi yang populer di era 1970-an dan telah merilis kurang lebih sebanyak 100 album selama berkarya di industri musik. Lagu-lagunya antara lain ‘Kisah Tjinta’, ‘Doa Untuk Bangsa’, ‘Sapu Lida’ dan lain-lain.

Untuk tiket, penyeenggara membandrol seharga Rp500 ribu sampai Rp2,25 juta. Sebagian dari hasil konser akan disumbangkan pada pembangunan kerohanian dan pemberdayaan masyarakat di Papua melalui Yayasan Bakti Negeri.

(pri)

 

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto