10 Besar Daftar Rating TV: Badai Pasti Berlalu (Masih) di Bawah Buku Harian Seorang Istri

Indra Kurniawan | 17 Juni 2021 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Absennya Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021 akibat beberapa peserta terkonfirmasi Covid-19 menjadi keuntungan bagi acara Lamaran Lesty Kejora & Rizky Billar.

Ditayangkan ulang Indosiar di selot LIDA 2021 pukul 20.24 WIB, Lamaran Lesty Kejora & Rizky Billar bertengger di posisi 8 dengan TVR 2,8 dan audience share 13,8 persen. Dia unggul dari sinetron Keajaiban Cinta SCTV dan Mega Series Suara Hati Istri: Anjani Indosiar yang berada di posisi 10 dan 9.

Keajaiban Cinta yang digadang-gadang bisa menjegal Ikatan Cinta mengumpulkan TVR 2,4 dan share 15 persen. Sedang Anjani yang dibintangi 2 bintang utama Zahra meraih TVR/share 2,5/10,2.

Dua posisi teratas ditempati sinetron produksi MNC Pictures yang tayang di RCTI yaitu Ikatan Cinta dan Amanah Wali 5. Dengan TVR/share 13/46,6 Ikatan Cinta duduk di puncak singgasana. Sedang Amanah Wali 5 menghimpun TVR 6,4 dan share 28,3 persen.

Tempat ketiga dan keempat diduduki dua sinetron andalan SCTV, Buku Harian Seorang Istri dan Badai Pasti Berlalu. Mereka masing-masing mengantongi TVR/share 3,5/15 dan 3,4/12,9.

Upin & Ipin Bermula MNCTV kembali tembus posisi 5 dengan TVR 3,4 dan share 16,3 persen. Menempel di bawahnya ada Europhoria 2020 dengan TVR 2,3 dan share 22,4 persen.

Putri Untuk Pangeran yang langganan 3 besar kini belakangan tertatih-tatih. Sinetron yang dibintangi Verrell Bramasta dan Ranty Maria bercokol di peringkat 7 dengan TVR 3,3 dan share 16,3 persen.

(ind)

Penulis : Indra Kurniawan
Editor : Indra Kurniawan