Selamat Tinggal Alwi Assegaf, Selamat Datang Rico Verald
TABLOIDBINTANG.COM - Kesuksesan Raden Kian Santang produksi MD Entertainment tampaknya sulit disamai Raden Kian Santang produksi MNC Pictures. Terakhir, Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran hanya mampu bertahan sebanyak 45 episode, dari 25 Agustus hingga 10 Oktober 2021.
Gelagat Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran bakal diakhiri penayangannya oleh MNCTV sudah terendus sejak awal Oktober 2021. Kala itu, Senin (4/10), akun resmi Instagram MNCTV mempromosikan sinetron baru dari drama sandiwara radio yang populer di tahun 90-an yaitu Tutur Tinular.
Diduga meski saat itu tidak disebutkan kapan mulai tayang, Tutur Tinular dipersiapkan untuk menggantikan Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran. Benar saja, tidak sampai seminggu MNCTV menayangkan episode terakhir Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran pada Minggu (10/10).
Performa rating yang tak kunjung membaik sejak awal tayang, bahkan dari judul sebelumnya, Raden Kian Santang: Prahara di Langit Pajajaran, tampaknya menjadi pertimbangan utama MNCTV membungkus Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran.
Kehadiran Jonathan Frizzy dan Ririn Dwi Ariyanti sekalipun nyatanya tak mampu mendongkrak rating mereka. Mereka berperan sebagai Cakradewa dan Anggrahini.
Keputusan MNCTV rasanya tepat. Dua episode terakhir Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran hanya meraih TVR di bawah angka 1 dengan audience share tidak sampai angka 5 persen.
Pesona Alwi Assegaf sebagai Raden Kian Santang tampaknya sudah mulai luntur. Maklum, dia memerankan Raden Kian Santang sejak 2012, sejak masih bocah hingga kini sudah beranjak dewasa.
"Terima kasih Pasukan Kian Santang yang selalu setia nonton RKS dari awal sampai episode terakhir," admin akun resmi Instagram Raden Kian Santang membalas komentar salah satu netizen pada postingan di hari terakhir tayang.
Menggantikan slot Raden Kian Santang, MNCTV akan menayangka Tutur Tinular mulai Kamis (21/10) mendatang pukul 21.15 WIB. Sinetron kolosal tersebut dibintangi beberapa pemain yang namanya sudah tak asing lagi.
Di antaranya Rico Verald yang berperan sebagai Arya Kamandanu, Dimas Aditya (Arya Dwipangga), dan Willy Dozan (Mpu Ranubaya). Akankah Tutur Tinular lebih baik dari Raden Kian Santang, kita lihat saja.
-
Film Tv Musik
Roy Kiyoshi Perankan Pangeran Wangdi di Serial Raden Kian Santang MNCTV
Ari KurniawanSenin, 7 Juni 2021 -
Film Tv Musik
Sinopsis Kembalinya Raden Kian Santang MNCTV: Berburu Air Suci untuk Rara Santang
Ari KurniawanRabu, 23 Desember 2020 -
Film Tv Musik
Sinopsis Kembalinya Raden Kian Santang MNCTV: Padjajara Kian Terancam!
Ari KurniawanKamis, 10 Desember 2020 -
Film Tv Musik
Sinetron Kembalinya Raden Kian Santeng MNCTV Makin Eksis Lewat Teknologi CGI
Ari KurniawanSabtu, 5 Desember 2020 -
Film Tv Musik
Sinopsis Kembalinya Raden Kian Santang MNCTV, Kamis 12 November 2020
Ari KurniawanKamis, 12 November 2020 -
Film Tv Musik
Sinetron RADEN KIAN SANTANG KIAN Terapkan Teknologi CGI sebagai Visual Effect
Ari KurniawanKamis, 5 November 2020 -
Berita
Alwi Assegaf Kirim Doa untuk Ashraf Sinclair dari Tanah Suci
Ari KurniawanRabu, 26 Februari 2020 -
Berita
Alwi Assegaf Sampaikan Tausiyah di Acara Tahlilan Almarhum Ashraf Sinclair
Ari KurniawanSelasa, 25 Februari 2020 -
Film Tv Musik
Sinopsis Kembalinya Raden Kian Santang Hari Ini Kamis 31 Oktober 2019
Panditio RayendraKamis, 31 Oktober 2019