Sinopsis SHANI Hari Ini Senin 9 April 2018 Episode 33

Andira Putri | 9 April 2018 | 02:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Berikut sinopsis Shani hari ini, Senin 9 April 2018.

Raahu terus menghasut Shani untuk melawan para Dewa. Shani memutuskan untuk menghukum seluruh Dewa. Kemudian Raahu memberikan ide tentang cara menghukum mereka.

Dewa Surya kaget melihat tingkah Shani. Dewa Indra pun mendekati Dewa Surya dan berusaha menghasutnya agar membenci Shani.

Meski begitu, Dewa Surya tetap ingin menemui Shani dan berdiskusi. Sebelum Dewa Surya sempat berbicara kepada Shani, Raahu muncul lalu membuat pengumuman untuk para Dewa dari Shani.

Sinopsis Shani hari ini, Senin 9 April 2018.

Shukracharya terkesan melihat kemampuan Raahu menghasut Shani. Shukracharya mengatakan jika iblis siap datang dan membantu Shani untuk melawan para Dewa.

Shani lalu datang dan mengatakan bahwa iblis tidak ada bedanya dengan para Dewa. Setelah ini, Shani juga akan melihat ketidakadilan di Pataal Lok.

Shani kemudian berperang melawan para Dewa termasuk ayahnya. Dewa Surya tidak akan memaafkan Shani kali ini. Dewa Surya siap menyerang Shani dengan kekuatan besar. Shani pun tidak takut.

Sanghya masih merasa malu. Sanghya ingin membalas dendam kepada Shani. Sanghya meminta bantuan kekuatan Dewa Surya untuk melukai Shani.

Demikian sinopsis Shani hari ini, Senin 9 April 2018.

(76/200217/dira/gur)

Penulis : Andira Putri
Editor : Andira Putri