Hasil Liga Premier Inggris: Arsenal Absen Lagi, Tottenham Hotspur Raih Tiket Terakhir Liga Champions
TABLOIDBINTANG.COM - Tiket terakhir Liga Champions musim depan dari Liga Premier Inggris menjadi milik Tottenham Hotspur. Pada laga pekan terakhir, Minggu (22/5) malam, Hotspur menang telak 0-5 atas tim tuan rumah Norwich City.
Kemenangan tersebut tidak berpengaruh pada hasil yang diraih oleh seteru mereka, Arsenal. Pada laga terakhir di Emirates Stadium tim asuhan Mikel Arteta menghajar Everton dengan skor 5-1. Bersama Manchester United yang diarsiteki Erik Ten Hag, Arsenal akan berlaga di Liga Europa musim depan.
Bagi tim asuhan Antonio Conte, ini kali kelima dalam delapan musim terakhir mereka menempati posisi empat besar klasemen akhir dan lolos ke Liga Champions. Terakhir mereka berlaga di Champions musim 2019-2020 hingga lolos ke partai puncak. Di babak final mereka tunduk 2-0 dari Liverpool.
Tiga tim lain dari Liga Premier Inggris yang akan berlaga di Liga Champions musim depan adalah Manchester City, Liverpool, dan Chelse. Ketiga tim tersebut sama-sama memetik kemenangan atas lawan masing-masing pada laga terakhir malam tadi.
Manchester City yang memastikan diri sebagai juara Liga Premier Inggris musim 2021-2022 membekuk Aston Villa dengan skor 3-2. Sementara itu Liverpool menang 1-2 lewat gol Sadio Mane dan Mohamed Salah.
Chelsea yang bertanding di Stamford Bridge mengandaskan perlawanan tim tamu Watford 2-1 lewat gol Kai Havertz dan Ross Barkley. Kemenangan The Blues kian lengkap dengan keunggulan pada penguasaan bola hingga mencapai lebih dari 70 persen.
Kita lihat sampai sejauh mana langkah empat tim tersebut di Liga Champions musim depan. Musim ini Liga Premier Inggris menempatkan dua wakilnya di babak Semifinal dan di babak Final minggu depan Liverpool akan bentrok dengan peraih trofi Liga Champions terbanyak, Real Madrid. (Ind)
-
Film Tv Musik
5 Fakta Derby London Chelsea vs Arsenal di Liga Premier Inggris, Live Streaming Besok Malam di Vidio
Indra KurniawanSabtu, 5 November 2022 -
Film Tv Musik
Libas Lawan Masing-masing, AC Milan dan RB Leipzig Jadi Tim Terakhir ke Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023
Indra KurniawanKamis, 3 November 2022 -
Film Tv Musik
Bayern Munchen Sempurna, Tottenham Hotspur Susul 3 Tim Liga Premier Inggris Lainnya
Indra KurniawanRabu, 2 November 2022 -
Film Tv Musik
Sisa 4 Tiket, 8 Tim Berpeluang ke Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023
Indra KurniawanSelasa, 1 November 2022 -
Film Tv Musik
Klasemen & Top Skor Liga Premier Inggris Pekan 14: Chelsea Digeser Manchester United, Harry Kane Buntuti Erling Haaland
Indra KurniawanSenin, 31 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Hasil Liga Premier Inggris Sabtu, 29 Oktober: Manchester City Kudeta Arsenal, Liverpool dan Chelsea Memble
Indra KurniawanMinggu, 30 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Hidup Mati Barcelona vs Bayern Munchen, Siaran Langsung Liga Champions Dini Hari Ini di SCTV
Indra KurniawanRabu, 26 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Prediksi Southampton vs Arsenal Malam Ini di Vidio: Kesempatan Menjauh dari City
Indra KurniawanMinggu, 23 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Koleksi Gol Erling Haaland Lebih Banyak dari 12 Tim Liga Premier Inggris, Termasuk Chelsea & Manchester United
Indra KurniawanMinggu, 23 Oktober 2022