Wah, Ada Festival Belanja Super Shopping Day. Ikutan, Yuk!
TABLOIDBINTANG.COM - Siapa yang tak tergoda belanja jika ada diskon besar. Akhir Agustus hingga awal September ini sejumlah toko daring berlomba menggelar gebyar diskon. Salah satunya, Shoppee yang meluncurkan program “Shopee 9.9 Super Shopping Day” mulai 27 Agustus hingga 9 September 2018. Program ini merupakan bagian dari kampanye regional tahunan terbesar Shopee. Sejumlah tenant memeriahkan program ini termasuk Watsons.
"Kami berikan diskon hingga 50 persen, flash sale, dan berbagai hadiah menarik di Watsons official store di Shopee. Anda juga mendapat penawaran spesial misalnya diskon 50 persen untuk Watsons brand, Lakme Cosmetics, Sebamed, Cetaphil, dan best seller items lain. Ada juga diskon hingga 40 persen produk kecantikan populer dari Jepang dan Korea. Saatnya Anda belanja," terang Presiden Direktur Watsons Indonesia, Lilis Mulyawati, di Jakarta, pekan ini.
Semua produk di Watsons Official Store asli dan terjamin kualitasnya. Watsons Indonesia sendiri telah mengawal keluarga Indonesia selama 12 tahun. Watsons menjadi ritel produk kecantikan dan kesehatan terpercaya. Memasuki era digital, Anda bisa belanja lewat gadget mengingat Watsons Indonesia terdaftar di bawah naungan Shopee Mall.
"Shopee Mall merupakan portal khusus penampil ribuan produk yang dijual secara eksklusif oleh merek dan penjual terkemuka. Ia menawarkan pengembalian gratis 7 hari, 100 persen original, dan gratis ongkos kirim. Aktivitas belanja kini menjadi semakin praktis, nyaman, dan tetap aman," ujar Lilis kepada tabloidbintang.com.
-
-
Gaya Hidup
Peringati Hari Bumi, AEON Mall Indonesia Donasi Pakaian Layak Pakai dan Buku
tabloidbintang.comJumat, 27 Mei 2022 -
Gaya Hidup
Bestie, Ini 3 Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang QRIS, Bisa Buat Belanja di Pasar!
tabloidbintang.comKamis, 26 Mei 2022 -
Gaya Hidup
Studi Sebut 3 Dari 4 Konsumen Indonesia Tertarik Lakukan Pembayaran Pakai Kartu Contactless
tabloidbintang.comJumat, 22 April 2022 -
Gaya Hidup
Syahdunya Buka Puasa Bersama Sambil Mencicipi Meriahnya Ramadan Bazaar 2022
tabloidbintang.comJumat, 22 April 2022 -
Gaya Hidup
Shades Of Ramadhan Hadir di Grand Indonesia, Bulan Suci Tahun Ini Jadi Penuh Warna
tabloidbintang.comJumat, 15 April 2022 -
-
-