Go-Jek Tingkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Pengemudinya
TABLOIDBINTANG.COM - Kebutuhan masyarakat akan penggunaan ojek online kian meningkat.
Tidak hanya penduduk lokal, tapi juga kaum ekspatriat yang tinggal di beberapa kota besar di Indonesia pun ikut merasakan manfaat keberadaan ojek online.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Go-jek menggandeng Bahaso, platform online pembelajaran bahasa asing, untuk meningkatkan kemampuan berbahasa asing bagi 100.000 mitra driver-nya di 25 kota, di mana Go-Jek beroperasi.
Vice President Program Swadaya Go-Jek Ardelia Apti mengatakan, kemampuan bahasa Inggris sangat dibutuhkan bagi para driver Go-Jek karena dapat membantu para mitra driver dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan, apalagi beberapa pelanggan mereka adalah ekspatriat.
“Kemampuan berbahasa Inggris diperlukan supaya para mitra kami lebih kompeten dan bisa berkomunikasi dengan baik saat menjalankan order,” ujar Ardella Apti dalam siaran persnya di Jakarta, Sabtu (27/5).
Bahaso, menurut Ardelia, memberikan metode pembelajaran bahasa Inggris yang menarik dan sesuai bagi kebutuhan para mitra driver.
“Kami melihat Bahaso adalah platform pembelajaran yang cocok bagi para mitra dan bisa membuat mereka lebih cepat dalam menguasai bahasa asing secara fleksibel tanpa batasan waktu dan dengan pendekatan yang sangat menarik, karena dilakukan secara online,” tandasnya.
Bahaso sendiri merupakan pioneer dalam pengajaran bahasa asing secara online di Indonesia. Metode pembelajaran di Bahaso mengintegrasikan teks, suara, video, dan konten untuk mempermudah dan mempercepat penguasaan bahasa asing.
(uli / gur)
-
Berita
LPEM UI Ungkap Dampak Positif Kolaborasi GoTo Terhadap Perekonomian Indonesia
RedaksiKamis, 3 Juni 2021 -
Berita
Kolaborasi Gojek dan Tokopedia Diyakini Bisa Memperkuat UMKM Indonesia
RedaksiSelasa, 18 Mei 2021 -
Gaya Hidup
Era Kolaborasi, Wehelpyou Gandeng GrabExpress Mulai Maret 2021
Yoga PrakosoSelasa, 13 April 2021 -
Berita
Percepat Penanganan Pandemi dan Pemulihan Ekonomi, Ojol Diminta Jadi Prioritas Vaksinasi Pemda
RedaksiKamis, 1 April 2021 -
Berita
Investasi Gojek di LinkAja Wujud Kolaborasi Kuat Karya Anak Bangsa
RedaksiRabu, 10 Maret 2021 -
Berita
Jadi Prioritas Penerima Vaksin Covie-19, Pengemudi Gojek Lansia Makin Semangat Kerja
RedaksiKamis, 4 Maret 2021 -
-
Berita
Riset CLSA: Loyalitas Tinggi, Go-Food Pimpin Layanan Pesan Antar Makanan
RedaksiJumat, 26 Februari 2021 -
Berita
LKPU UI : Rencana Merger Gojek-Tokopedia Tidak Mengubah Struktur Pasar
RedaksiSelasa, 16 Februari 2021