Agar Generasi Millenial Hidup Sehat dan Percaya Diri

Romauli Gultom | 8 Agustus 2017 | 00:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gaya hidup sehat kini tengah menjadi tren di kalangan generasi Millenial. Tidak hanya berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh, namun kebiasaan membawa bekal minum menemani rutinitas mereka saat beraktivitas setiap hari.

Untuk mendukung kegiatan generasi millennial sekaligus merayakan ulang tahun Tupperware ke-26 di Indonesia, Tupperware Indonesia meluncurkan New Eco Bottle 1 Liter dengan desain dan fitur terbaru yang khusus diperuntukkan bagi kaum Millenial untuk melengkapi gaya mereka yang fashionable dan fun.

Bentuknya yang lebih slim dan nyaman saat digenggam, dilengkapi dengan strap dan cap yang praktis serta warna-warna modern pas untuk mendukung berbagai aktivitas millennial baik indoor maupun outdoor.

Kaum millennial memang sangat memperhatikan kenyamanan dan kualitas dari sebuah produk, termasuk botol minum berbentuk Ergonomis yakni nyaman digenggam atau “handy” serta ramah lingkungan.

Oleh karena itu, sejak diluncurkan tahun 2011, Eco Bottle menjadi produk yang paling favorit bagi masyarakat Indonesia. Hadir dengan desain yang inovatif dan pelopor botol Ergonomis.

“Sesuai misinya untuk mendorong kebiasaan hidup sehat masyarakat dengan membiasakan bawa bekal air minum, Tupperware juga mendorong masyarakat untuk peduli lingkungan dan mengurangi sampah plastik botol air minum sekali pakai,” ujar Eka Sweta Putri, PR & Marcomm Manager Tupperware Indonesia dalam peluncuran Tupperware New Eco Bottle dan Minion Bello Set di Jakarta, belum lama ini.

New Eco Bottle 1 Liter ini hadir dengan fitur terbaru. Diantaranya pada bagian bawah yang lebih kecil, sehingga memudahkan diletakkan di cup holder mobil atau sepeda. Lalu, desain botol yang langsing dan Ergonomis sehingga nyaman digenggam.

Nah, buat Anda yang sering mengalami botol minumnya bocor atau mudah tumpah, saatnya beralih ya. Karena, New Eco Bottle ini dilengkapi dengan cap yang watertight sehingga mencegah bocor atau tumpah. Cap mudah dibuka dan ditutup, bentuk modern, cap dan seal yang menyatu sehingga tidak mudah lepas dan hilang.

Tak hanya itu, ada strap sehingga Anda lebih mudah membawanya atau digantung, lengkap dengan ‘kuping’ pada cap dan strapnya. Dengan bagian mulut botol yang besar, Anda pun lebih mudah saat mengisi air dan membersihkannya.

Dengan diameter 6.5 cm dan tinggi 28.2 cm dan panjang strap 13.5 cm, botol minum ini di desain colorful dan cocok dipakai segala usia untuk memenuhi aktivitas mereka.

“Sekarang bawa botol minum sudah jadi gaya hidup, enggak perlu malu karena desainnya keren dan Anda lebih percaya diri membawanya. Pas banget untuk dibawa para remaja ke sekolah, aktivitas ke kantor baik pria maupun wanita, piknik dan berolahraga, bahkan sekedar menemani kegiatan lifestyle kaum millennial,” tambah Nurlaila Hidayaty, Marketing Director Tupperware Indonesia.

Tidak hanya botol minum 1 Liter, di bulan Maret lalu, Tupperware Indonesia untuk pertama kalinya menghadirkan Eco Bottle berukuran 2 Liter untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan botol minum ukuran besar.

Terus melakukan inovasi semakin mengukuhkan Tupperware sebagai brand leader untuk botol minum di Indonesia dan meningkatkan penjualan Eco Bottle hingga mencapai lebih dari 50 juta botol hanya dalam kurun waktu 6 tahun.

Tidak hanya menyasar kaum Millenial lewat botol minum New Eco Bottle, Tupperware Indonesia kembali menghadirkan produk bawa bekal terbaru khusus untuk anak-anak yaitu Minion Bello Set.

Karakter Minion lewat film terbaru “Despicable Me 3” yang lagi hits belakangan ini memang banyak disukai anak-anak. Hal itulah yang menginspirasi Tupperware Indonesia menghadirkan motif printing karakter Minion, seperti Stuart, Kevin dan Bob dengan warna kuning dan hitam yang khas. Produk ini hadir dalam bentuk Minion Tumbler dan Minion Box.

“Kami ingin mendorong anak-anak Indonesia membawa bekal dari rumah dan mengurangi kebiasaan jajan sembarangan di luar. Dengan desain Minion yang unik, pastinya anak-anak semakin happy bawa bekal,” tutup Nurlaila Hidayaty.

 

(uli / gur)

 

Penulis : Romauli Gultom
Editor : Romauli Gultom