Pengin Punya Anak yang Tumbuh Pintar dan Cerdas? Ternyata Caranya Begitu Mudah dan Praktis
TABLOIDBINTANG.COM - Setiap orang tua berharap anaknya tumbuh sehat, pintar dan cerdas. Namun tidak semua orang tua mengetahui, kalau semua harapan itu ternyata bisa diwujudkan dengan cara yang cukup mudah dan praktis. Yaitu dengan cara sering-sering memeluk anak.
Memeluk anak sungguh-sungguh dan dengan segenap perasaan kasih sayang, tidak perlu menunggu saat mereka sedih atau mengalami masalah. Kapan saja, termasuk saat senang atau berbincang santai, pelukan hangat selalu bisa diberikan kepada anak. Yang penting, peluk anak sesering mungkin dan jangan terlalu membatasi diri jika memang muncul dorongan untuk melakukannya.
Dilansir dari Pink Villa, setidaknya ada 5 kebaikan dari pelukan yang bisa didapat anak, termasuk membuat anak tumbuh pintar dan cerdas.
1. Pelukan membuat anak merasa aman, jauh dari perasaan insecure.
Saat dipeluk, anak akan merasa bahwa orang tuanya akan selalu ada, saat senang atau sedih.
2. Pelukan membuat anak lebih pintar.
Pelukan membantu anak mengontrol emosinya. Emosi yang stabil bagus untuk perkembangan otaknya.
3. Pelukan membuat anak sehat.
Pelukan yang hangat dan menenangkan membuat hormon oksitosin mengalir deras. Ini akan membuat anak merasakan kepercayaan, keamanan, sekaligus rasa cinta. Mental yang sehat, secara tidak langsung membuat fisik juga sehat.
4. Pelukan menciptakan kelekatan yang spesial.
Selain membuat ibu atau ayah menjadi semakin dekat, pelukan juga menciptakan kelekatan spesial antara orang tua dan anak yang membedakan hubungan anak dengan orang lain.
5. Pelukan menjadikan anak baik dan penuh empati.
Pelukan sering identik dengan sesuatu yang sifatnya lemah atau rapuh. Dengan terbiasa mengekspresikan perasaan melalui pelukan, terutama ketika merasa lemah dan rapuh, membuat anak merasa bahwa kondisi seperti itu normal dan bisa dirasakan siapa saja.
-
Gaya Hidup
4 Rekomendasi Peralatan Bayi yang Penting Disiapkan Jelang Kelahiran Si Buah Hati, Apa Saja?
RedaksiJumat, 30 September 2022 -
-
Gaya Hidup
Tak Selalu Negatif, Bermain Gim Bisa Kembangkan Kepribadian Anak
RedaksiSenin, 5 September 2022 -
Gaya Hidup
Anak Mulai Tertutup dan Main Rahasia, Orang Tua Jangan Langsung Berpikiran Negatif
RedaksiMinggu, 4 September 2022 -
Gaya Hidup
Clayton Tumbuh Jadi Anak yang Aktif, Begini Cara Parenting Michael Rendy Wiyono dan Istri
RedaksiSabtu, 3 September 2022 -
-
Berita
Cara Sederhana yang Diyakini Bisa Menambah Nafsu Makan Si Kecil
RedaksiMinggu, 21 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
3 Hal Yang Harus Diperhatikan Orangtua Terkait Tumbuh Kembang Si Kecil, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 14 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
5 Kiat Agar Anak Lahap Makan Ala Psikolog, dari Bikin Jadwal Hingga Akhiri Jika Tantrum
tabloidbintang.comJumat, 5 Agustus 2022