Kenapa Banyak Lelaki yang Enggan Menggunakan Kondom Saat Berhubungan Intim?
TABLOIDBINTANG.COM - Menurut Dr Miochelle Broaddus, peneliti dari the Medical College of Wisconsin, AS, pada dasarnya pria mau menggunakan kondom jika pasangan wanitanya bisa mengajaknya kompromi dan negosiasi dengan baik-baik.
Hal tersebut dipaparkan dalam Journal Sex Roles berdasarkan hasil dari 193 partisipan pasangan yang menjadi responden penelitiannya.
Broaddus menyatakan, banyak pria menolak memakai kondom karena alasan tidak enak saat bersanggama, dan lain sebagainya. Padahal tujuan wanita membujuk pria menggunakan kondom untuk mencegah penularan infeksi menular seksual.
Pria, ujar Broaddus menambahkan, paling tidak suka diancam untuk menggunakan kondom, apalagi ancaman itu terkit dengan penolakan memberikan layanan seks.
"Pria ternyata lebih suka dirayu untuk memakai kondom ketimbang harus dijelaskan tentang bahaynya penyakit infeksi menular seksual (IMS) dan apa yang akan terjadi jika tidak menggunakan kondom," papar Broaddus.
Survei tersebut menyebutkan, partisipan pria ditanya soal persepsinya oleh peneliti mengenai beberapa strategi wanita. Berdasarkan hasil survei, partisipan pria mengaku lebih tertarik dan menikmati menggunakan kondom jika pasangan wanitanya menawarkannya dengan teknik erotis daripada menggunakan teknik penjelasan, apalagi ancaman.
Menurut Broaddus, banyak wanita yang mengalami dilemma karena pasangannya tidak mau menggunakan kondom saat bersanggama. Padahal wanitajuga punya hak untuk melindungi dirinya dari risiko penyakit-penyakit menular seksual seperti herpes, trichomoniasis, Chlamydia, HPV, HIV dan bagainya.
Setiap tahun diperkirakan aqda 19 juta kasus baru infeksi menular seksual di Amerika. Hampir setengahnya terjadi pada pasangan muda di bawah usia 25 tahun. Salah satu penyebab tingginya angka tersebut penggunaan kondom yang rendah, terutama karena pria malas menggunakan kondom.
"Studi ini menunjukkan bahwa dengan pendekatan dan strategi negosiasi yang tepat, pria bisa diajak kompromi untuk mau menggunakan kondom. Komunikasi yang efektif antar pasangan bisa membawa pada praktik seks yang aman dan mengurangi angka risiko infeksi penyakit menular seksual," kata Broaddus.
-
Gaya Hidup
Sambut Hari Kontrasepsi, Vivo Buka Art Exhibition: Hotel for Play untuk Edukasi Masyarakat
RedaksiRabu, 28 September 2022 -
-
Berita
Cerita Susan Sameh Alami Pelecehan Seksual di Lokasi Syuting
Ari KurniawanKamis, 18 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
Kehidupan Seks Mulai Redup? Ini 12 Cara Meningkatkan Gairah Anda dan Pasangan
RedaksiSenin, 15 Agustus 2022 -
-
Peristiwa
Hotma Sitompoel: Kasus Pelecehan Seksual dengan Terdakwa Julianto Eka Putra Penuh Rekayasa
tabloidbintang.comRabu, 20 Juli 2022 -
Peristiwa
Heboh Anak Kyai Melakukan Pelecehan Seks, Kemenag Cabut Izin Pesantren Shiddiqiyyah
RedaksiJumat, 8 Juli 2022 -
Peristiwa
Viral Soal Pelecehan Seksual di Kereta, Erick Thohir Kecam Pelaku untuk Segera Diusut
Nur Rahmat Faris FebriarsoKamis, 23 Juni 2022 -