Kulit Sawo Matang Pakai Lipstik Nude, Kenapa Tidak? Ini Tipsnya

Vallesca Souisa | 7 Juli 2021 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Melihat seleb atau teman tampil dengan lipstik nude, kita ingin bereksperimen juga, dong. Pasalnya, lipstik dengan warna sangat lembut atau senada dengan warna asli bibir ini bikin penampilan terlihat manis dan natural, cocok untuk aktivitas sehari-hari. Namun apakah pemilik kulit sawo matang cocok menggunakan lipstik nude? Beauty influencer Rachel Goddard dan Agnes Oryza berbagai kiat tampil dengan lipstik nude tanpa terlihat pucat.  

Lipstik “Nude” yang Cocok
 “Apakah pemilik kulit sawo matang bisa memakai lipstik nude? Bisa banget. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Enggak bisa sembarang memakai lipstik nude, karena bisa menjadikan pemilik kulit gelap atau sawo matang terlihat pucat,” ungkap Rachel. 
Anda perlu sedikit jeli saat memilih-milih lipstik nude, karena tidak semua lipstik nude cocok di kulit sawo matang Anda. “Terkadang kita melihat, lipstik nude (yang dipakai) orang lain bagus banget, lalu ikut-ikutan beli lipstik itu. Saat kita pakai, pucat banget,” ucap Rachel. 
    Lipstik nude yang dipakai Kylie Jenner pun belum tentu cocok di kulit kita. Maka agar mendapatkan lipstik nude sesuai harapan, cara yang paling ideal adalah memulas bibir dengan lipstik tester. “Memang malas, sih mencoba-coba lipstik di toko, membayangkan lipstik itu sudah dicoba ribuan bibir lainnya,” sambung Rachel. 
    Kalau Anda enggan melakukannya dengan alasan di atas, Rachel memberi alternatif, dengan mengoleskan lipstik pada area nadi. “Biasanya, perempuan mencoba dengan mengoleskan pada punggung tangan. Yang paling tepat adalah area nadi, karena warnanya akan lebih kelihatan; apakah nude-nya cantik, pucat atau tidak untuk Anda,” tutur Rachel. 
    Satu lagi cara untuk menentukan mana warna nude yang cocok untuk kulit Anda, mencocokkannya dengan warna gusi. “(Warna) yang mendekati warna gusi Anda itu biasanya yang cocok dengan kulit Anda,” ujar Rachel. Ia menambahkan, warna nude yang mengarah ke warna peach, cokelat, dan oranye biasanya cocok untuk kulit sawo matang.
    Rachel sendiri menggunakan lipstik nude Purbasari Lipstick Color Matte No. 81 yang kecokelatan, City Color Be Matte Lipstick Cappuccino, dan City Color Creamy Lips Mai Tai yang merupakan perpaduan warna cokelat dan peach. 
    Agnes Oryza juga menyarankan warna nude yang mengarah pada warna peach  dan oranye untuk kulit sawo matang. Jangan memilih warna nude yang mengarah ke warna pink yang terlalu muda, karena biasanya akan membuat pemilik kulit sawo matang terlihat pucat. “Untuk  amannya, sebaiknya Anda mencoba dulu lipstik tester di bibir, jangan  asal mengikuti warna lipstik yang digunakan atau direkomendasikan orang lain. Karena efek warna  tertentu  di saya dan Anda bisa  berbeda,” ungkap Agnes. 

Perhatikan Warna Perona Pipi dan Mata 
    Selain memilih lipstik nude yang paling sesuai, Rachel dan Agnes juga menekankan kita harus memerhatikan elemen riasan lainnya, seperti perona pipi dan eyeshadow. “Paling penting adalah perona pipi. Supaya tidak kelihatan pucat, kita bisa menggunakan perona pipi pink tua atau peach. Untuk riasan mata bisa smoky eyes, dengan eyeshadow cokelat tua, ungu tua, atau hitam plus highlight perak, emas, atau cokelat muda,” bilang Rachel. 
    Sementara Agnes merekomendasikan memadukan lipstik nude dengan eyeshadow berwarna hangat. “Misalnya padukan dengan eyeshadow perunggu, lalu gunakan perona pipi terakota atau pink yang agak tua. Intinya kalau sudah menggunakan lipstik nude, jangan gunakan perona pipi yang berwarna pucat lagi. Buat saya, itu trik utamanya,” terang beauty influencer yang identik dengan rambut keritingnya itu. 
Sedikit catatan kecil dari Agnes, saat tampil dengan lipstik nude, pastikan kulit Anda segar dan bersih. “Kulit yang sehat dan bersih akan memancarkan kilau, sehingga riasan berwarna apa pun akan cocok. Jangan lupa gunakan pelembap dan pilih alas bedak yang benar-benar sesuai dengan warna kulit,” pesan dia. 
 

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa