Seungri Ingin Tunda Wamil, Ini Tanggapan Kantor Administrasi Tenaga Kerja Militer
TABLOIDBINTANG.COM - Setelah Seungri menyatakan keinginan untuk menunda wajib militer, pihak Administrasi Tenaga Kerja Militer Korea segera memberikan tanggapan.
Ki Chan Soo, Kepala Administrasi Tenaga Kerja Militer Korea menyatakan bahwa kemungkinan besar Seungri tidak bisa menunda rencana wajib militer.
"Karena tidak ada dasar hukum yang memperbolehkan Administrasi Tenaga Kerja untuk menunda wajib militer (Seungri). Jika situasinya mendesak, Seungri akan tetap menjalani pemeriksaan setelah memulai wajib militer," kata Ki Chan Soo. "Jika ia meminta penundaan tanggal wajib militer, kami akan melihat alasannya dan mempelajarinya dengan berhati-hati," lanjutnya.
Namun Seungri tetap diperbolehkan mengajukan surat permohonan penundaan wajib militer dan hasilnya akan keluar dalam 10 hari sebelum jadwal wajib militernya pada 25 Maret.
Seungri baru menyelesaikan proses pemeriksaan terkait berbagai kasus yang membelitnya, mulai tindakan penganiayaan di Burning Sun, dugaan penyedia jasa prostitusi, penyebaran foto dan video ilegal, hingga praktik perjudian. Seungri datang ke Kantor Kepolisian Metropolitan Seoul pada Kamis (14/03) pukul 2 siang waktu setempat dan baru berakhir pada pukul 6 pagi di hari Jumat (15/03).
(riz / ray)
-
Korea
Kasus Hukum Masih Berjalan, Seungri Dikabarkan Mulai Wajib Militer Minggu Depan
Rizki Adis AbebaKamis, 5 Maret 2020 -
Korea
Roy Kim Dapat Pengampunan Atas Kasus Penyebaran Foto Mesum, Ini Alasannya
Rizki Adis AbebaSelasa, 25 Februari 2020 -
Korea
Seungri Akan Wajib Militer Maret, Begini Kelanjutan Proses Hukum Kasus-Kasusnya
Rizki Adis AbebaJumat, 21 Februari 2020 -
Korea
Seungri Dikabarkan Wamil Bulan Depan, Bagaimana Kelanjutan Kasus Hukumnya?
Rizki Adis AbebaKamis, 16 Januari 2020 -
Korea
Besok, Kasus Perjudian Yang Hyun Suk dan Seungri Akan Diteruskan Ke Kejaksaan
Rizki Adis AbebaKamis, 31 Oktober 2019 -
Korea
Seungri Minta Polisi Mengundur dan Merahasiakan Jadwal Pemanggilan Dirinya
Rizki Adis AbebaSenin, 23 September 2019 -
Korea
Seungri Tiba Di Kantor Polisi Untuk Menjalani Interogasi Kasus Perjudian
Rizki Adis AbebaRabu, 28 Agustus 2019 -
Korea
Kasus Perjudian, Seungri - Yang Hyun Suk Akan Diinterogasi Kepolisian Besok
Rizki Adis AbebaSelasa, 27 Agustus 2019 -
Korea
Dicurigai Bakal Hindari Proses Hukum, Polisi Cekal Yang Hyun Suk
Rizki Adis AbebaSelasa, 20 Agustus 2019