B.I Mundur Usai Skandal Narkoba, iKON Tetap Lanjutkan Promosi dengan 6 Personel
TABLOIDBINTANG.COM - Pengunduran diri B.I menyusul skandal narkoba yang dialamatkan kepadanya tentu berpengaruh pada grup iKON. Penggemar was-was, bagaimana nasib iKON selanjutnya?
Menjawab keingintahuan penggemar, pada Kamis (13/6) agensi YG Entertainment segera merilis pernyataan bahwa keluarnya B.I tidak akan mempengaruhi kegiatan iKON. Grup yang populer berkat lagu “Love Scenario” ini akan terus melanjutkan kegiatan promosi meski hanya dengan enam personel.
Saat ini iKON dijadwalkan akan memulai tur Jepang 2019 mereka yang diawali pada konser di Fukuoka pada 27 Juli. Menurut rencana iKON akan tampil di enam kota dari total 14 konser pada kurun waktu Juli hingga September 2019.
YG Entertainment juga meminta maaf atas situasi yang terjadi pada grup iKON. “Tur Jepang akan diproses secara normal dengan enam personel yang tersisa. Kami meminta maaf karena telah mengecewakan penggemar akibat insiden yang dialami B.I. Mulai 27 Juli, tur Jepang iKON akan berjalan sesuai rencana,” ungkap perwakilan YG Entertainment.
Di sisi lain, sejumlah penggemar iKON mengungkapkan kekecewaan mereka dengan keputusan YG Entertainment yang langsung menyetujui untuk menghentikan kontrak eksklusif dengan B.I.
Sekitar 4500 penggemar yang meyakini B.I tidak benar-benar menggunakan narkoba bahkan menandatangani petisi untuk meminta B.I agar tetap bertahan di grup iKON. Sebab, bagaimanapun juga B.I merupakan sosok yang penting di balik lahirnya lagu-lagu hits iKON.
B.I menjadi pusat sorotan publik setelah pada Rabu (12/06) media Dispatch merilis berita soal keterlibatannya pada upaya jual beli narkoba dalam kasus yang terjadi pada 2016 silam. Setelah berita ini mencuat B.I langsung menuliskan surat permintaan maaf dan memutuskan mengundurkan diri dari iKON.
Setelah mengunggah surat tersebut, B.I menghapus akun instagramnya dan keberadaan B.I sendiri sampai saat ini tidak diketahui.
(riz/ari)
-
Berita
Berkarya di Luar Negeri, Sutradara Adi Putra Tak Lupakan Tanah Air
Ari KurniawanJumat, 23 Agustus 2019 -
Korea
Singgung Kasus Narkoba di Insta Story, Han Seo Hee Diancam Penggemar B.I iKON
Rizki Adis AbebaKamis, 25 Juli 2019 -
Korea
Han Seo Hee Ditanya Kapan Pemeriksaan Kasus Narkoba B.I eks iKON, Ini Jawabannya
Rizki Adis AbebaRabu, 24 Juli 2019 -
-
Korea
YG Umumkan CEO Baru Pengganti Yang Min Suk, Posisi Yang Hyun Suk Belum Terisi
Rizki Adis AbebaKamis, 20 Juni 2019 -
Korea
Bantah Dispatch, Yang Hyun Suk Minta Media Tak Pojokkan YG Entertainment
Rizki Adis AbebaKamis, 20 Juni 2019 -
Korea
Polisi Akan Menyelidiki Ulang Kasus Narkoba Han Seo Hee dan T.O.P Big Bang
Rizki Adis AbebaRabu, 19 Juni 2019 -
Korea
Masih Punya Pengaruh di YG, Pengunduran Diri Yang Hyun Suk Hanya Sandiwara?
Rizki Adis AbebaSabtu, 15 Juni 2019 -
Korea
Skandal Narkoba B.I iKON, Adik Yang Hyun Suk, Mundur Dari YG Entertainment
Rizki Adis AbebaJumat, 14 Juni 2019