Ini Dia Tiga Agensi Artis Korea dengan Penjualan Album Terbanyak 2019
TABLOIDBINTANG.COM - Tangga Album Gaon merilis data yang menunjukkan agensi dengan jumlah penjualan album terbanyak sepanjang tahun 2019. Data diambil dari penjualan album di Korea yang masuk ke dalam jajaran top 100 album setiap bulan sepanjang 2019 di Gaon.
Album-album yang masuk dalam deretan daftar ini juga hanya album yang dirilis pada 2019 saja. Siapa saja tiga agensi yang melahirkan album-album paling laris sepanjang 2019 menurut versi Gaon?
1. Big Hit Entertainment (4.677.691)
Tidak diragukan lagi, keberhasilan BTS yang menjelma menjadi raja K-Pop di penjuru dunia dan disusul dengan hadirnya grup TXT yang digadang-gadang sebagai adik kandung BTS membuat agensi Big Hit Entertainment menduduki peringkat pertama daftar agensi dengan penjualan album terlaris.
BTS sendiri menyumbang 91 persen penjualan album hanya lewat dua album. Album Map of the Soul: Persona terjual sebanyak 3.718.260 kopi dan album BTS World OST terjual sebanyak 553.364 kopi. Sedangkan album mini pertama dan album studi pertama TXT yang keduanya dirilis tahun ini menyumbang penjualan sekitar 205 ribu kopi saja.
2. SM Entertainment (4.403.671)
Berbeda dengan Big Hit yang hanya mengandalkan dua grup penyanyi idola, hasil penjualan album di agensi SM Entertainment diperoleh secara “keroyokan”. SM Entertainment diperkuat oleh banyak artis andalan yang hingga saat ini masih menempati posisi yang kuat dalam pertarungan di industri musik Korea.
EXO masih menjadi grup garda depan SM Entertainment dengan jumlah penjualan album mencapai 2.028.822 kopi. Meski EXO sendiri hanya merilis satu album tahun lalu, penjualan album solo beberapa personel EXO seperti Chen, Baekhyun, hingga grup duo S&C nyatanya masih memberikan sumbangsih besar dalam penjualan.
Di bawah EXO, grup Super Junior yang kini sudah menjadi senior menyumbangkan penjualan 656.725 kopi album, NCT menjual 647 kopi, Red Velvet menjual 397.984 kopi, dan ditambah oleh SHINee, TVXQ, SuperM, hingga BoA yang penjualan albumnya menyumbang tidak lebih dari sepuluh persen dari total penjualan album artis-artis SM Entertainment.
3. JYP Entertainment (2.284.389)
Meski sebagian besar personel grup 2PM sedang menempuh wajib militer, JYP Entertainment masih mempuntai grup-grup muda yang sangat bisa diandalkan seperti TWICE, Got7, Stray Kids, hingga Day6.
TWICE menjadi kontributor terbesar dalam penjualan album di agensi milik Park Jin Young tersebut. Tahun 2019, TWICE merilis dua album mini di Korea yang berhasil terjual lebih dari 807.864 kopi. Sedangkan Got7 yang dibantu oleh sub-unit Just2 mampu menjual sebanyak 701.608 kopi. Stray Kids mampu menjual 507.667 kopi lewat tiga buah album mini, sedangkan Day6 menyumbang penjualan album sebanyak 122.525 kopi.
(riz)
-
Korea
Kisah-kisah Korban Selamat dan Aksi para Pahlawan dalam Tragedi Itaewon
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Korea
Korea Selatan Berkabung Sampai 5 November, Jadwal Tayang Sejumlah Drakor Ditunda
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Agensi Bantah Aktor Yoo Ah In Jadi penyebab Kerumunan Berujung Tragedi di Itaewon
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Pemerintah Korea Selatan Akan Memberikan Kompensasi Finansial pada Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Itaewon, Agensi Industri Hiburan Korea Selatan Membatalkan Jadwal Artisnya
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Menyusul Tragedi Halloween di Itaewon, Banyak Artis K-Pop Membatalkan Jadwal
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Halloween di Itaewon, 154 Orang Meninggal dan 132 Terluka
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Korea
Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han Ikut Menjadi Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Berita
Kunjungi Museum BTS, Richard Lee Terkejut Ada Peraturan Ini
Ari KurniawanMinggu, 30 Oktober 2022