Lee Han Gyul dan Nam Do Hyon Ingin BentukGrup Unit X1, Ini Kata Agensi
TABLOIDBINTANG.COM - Rupanya bukan hanya penggemar yang masih belum "move on" dengan bubarnya grup X1.
Dalam jumpa penggemar berjudul “HAPPY DAY” yang digelar pada Minggu (02/02) kemarin dua personel X1 yang berasal dari MBK Entertainment, Lee Han Gyul dan Nam Do Hyon mengungkapkan harapan mereka mengenai diwujudkannya “X1 Unit”, grup dengan nama baru yang berisikan personel X1.
Menurut media Newsen, beberapa personel X1 lainnya sependapat dengan Lee Han Gyul dan Nam Do Hyon mengenai rencana pembentukan grup unit baru yang berisikan personel X1 dan telah melakukan diskusi dengan agensi masing-masing.
Pada Selasa (04/02), media Newsen bahkan menyebut bahwa saat ini para agensi telah melakukan diskusi untuk mewujudkan tuntutan tersebut.
“Tiga dari empat agensi dari personel X1 berpikir positif mengenai formasi grup unit baru. Namun waktu, metode, manajemen, dan detail-detail lainnya masih didiskusikan,” ungkap seorang sumber. Lantas bagaimana sikap MBK Entertainment?
Kepada media Star News, perwakilan MBK Entertainment menyatakan saat ini mereka belum melakukan tindakan lebih jauh untuk mewujudkan dibentuknya grup unit baru.
“Saat ini, belum ada yang kami rencanakan mengenai (pembentukan) grup baru dengan anggota X1. Ini adalah sesuatu yang diharapkan oleh Lee Han Gyul dan Nam Do Hyon saja,” ungkap perwakilan MBK Entertainment.
MBK Entertainment juga membeberkan bahwa mereka sebenarnya termasuk agensi yang mendukung dilanjutkannya promosi X1.
“Kami berpikir positif mengenai promosi unit X1. Kami juga setuju untuk melanjutkan kegiatan X1 sejak pertemuan pertama dengan Mnet. Namun belum ada diskusi yang pasti mengenai pembentukan unit X1,” tandas MBK Entertainment.
-
Korea
Kisah-kisah Korban Selamat dan Aksi para Pahlawan dalam Tragedi Itaewon
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Korea
Korea Selatan Berkabung Sampai 5 November, Jadwal Tayang Sejumlah Drakor Ditunda
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Agensi Bantah Aktor Yoo Ah In Jadi penyebab Kerumunan Berujung Tragedi di Itaewon
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Pemerintah Korea Selatan Akan Memberikan Kompensasi Finansial pada Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Itaewon, Agensi Industri Hiburan Korea Selatan Membatalkan Jadwal Artisnya
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Menyusul Tragedi Halloween di Itaewon, Banyak Artis K-Pop Membatalkan Jadwal
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Halloween di Itaewon, 154 Orang Meninggal dan 132 Terluka
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Korea
Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han Ikut Menjadi Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -