Lee Bo Young dan Jeon So Nee Hidupkan Karakter yang Sama di When My Love Blooms
TABLOIDBINTANG.COM -
Lee Bo Young dan Jeon So Nee dipertemukan dalam satu judul serial drama. Namun bukan sebagai lawan main, keduanya memainkan karakter yang sama di serial drama When My Love Blooms.
Jeon So Nee memainkan karakter Yoo Ji Soo semasa remaja, sedangkan Lee Bo Young bertugas menampilkan karakter Yoo Ji Soo dewasa di usia 40-an. Bagaimana cara mereka bersinergi dalam menghidupkan karakter Yoo Ji Soo?
Lee Bo Young menjelaskan, alih-alih mencari perbedaan karakter Yoo Ji Soo di masa remaja dan dewasa, ia lebih fokus pada menghidupkan perasaan karakter Yoon Ji Soo di masa dewasa.
“Masa lalu dan masa sekarang Yoo Ji Soo terasa seperti dua karakter berbeda. Alih-alih fokus pada mencari kesamaan dan perbedaan, saya ingin fokus lebih banyak pada perasaan yang ia rasakan dalam situasi sekarang. Jika (Jeon So Nee dan saya) mampu menangkap karakteristik dalam menampilkan Yoo Ji Soo di masa lalu dan sekarang, saya rasa penonton akan mampu melihat dan mencintainya,” jelas Lee Bo Young panjang lebar.
Sementara itu Jeon So Nee mengaku siap menghidupkan karakter Yoo Ji Soo remaja yang belum menghadapi banyak persoalan hidup. Namun Jeon So Nee berusaha mengimbangi akting Lee Bo Young agar tidak terdapat patahan antara karakter Yoon Ji Soo di masa lalu dan masa sekarang.
“Waktu telah lama berlalu di antara masa lalu dan masa sekarang Yoon Ji Soo, jadi saya berusaha untuk mengekspresikan betapa bersemangat dan menyenangkan seorang Yoo Ji Soo,” ungkap Jeon So Nee.
“Namun kemudian perasaan kehilangan dan tidak berdaya yang dialami oleh Yoon JI Soo di masa sekarang akan disampaikan dengan lebih mendalam. Ketika saya melihat dialog atau situasi yang mirip (dengan Yoon Ji Soo yang dimainkan Park Bo Young) saya berusaha meniru aktingnya,” lanjut Jeon So Nee.
Serial When My Love Blooms juga akan dibintangi oleh aktor Jinyoung Got7 dan Yoo Ji Tae yang memerankan karakter Han Jae Hyun di masa remaja dan dewasa. Menurut rencana When My Love Blooms akan mulai tayang pada 25 April.
(riz)
-
Korea
Kisah-kisah Korban Selamat dan Aksi para Pahlawan dalam Tragedi Itaewon
RedaksiKamis, 3 November 2022 -
Korea
Korea Selatan Berkabung Sampai 5 November, Jadwal Tayang Sejumlah Drakor Ditunda
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Agensi Bantah Aktor Yoo Ah In Jadi penyebab Kerumunan Berujung Tragedi di Itaewon
RedaksiRabu, 2 November 2022 -
Korea
Pemerintah Korea Selatan Akan Memberikan Kompensasi Finansial pada Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Itaewon, Agensi Industri Hiburan Korea Selatan Membatalkan Jadwal Artisnya
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Menyusul Tragedi Halloween di Itaewon, Banyak Artis K-Pop Membatalkan Jadwal
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Korea
Tragedi Halloween di Itaewon, 154 Orang Meninggal dan 132 Terluka
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Korea
Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han Ikut Menjadi Korban Tragedi Itaewon
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Peristiwa
Kronologi Tragedi Halloween di Itaewon Korsel yang Menewaskan 151 Orang
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022