Anupam Tripathi, Bintang Asal India Citarasa Korea di Squid Game

Vallesca Souisa | 13 Oktober 2021 | 12:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ada pemuda India citarasa Korea di serial paling dibicarakan saat ini, Squid Game. Ali nama karakternya kalau kalian ingat. Pemuda berbadan gelap yang diceritakan berasal dari Pakistan, tapi berbicara bahasa Korea dengan fasih. Seorang yang baik hati, sangat setia kawan. Namun akhirnya mati, karena keluguannya. Karakter ini diperankan oleh Anupam Tripathi. Anupam adalah pemuda kelahiran Delhi, India yang pindah ke Korea Selatan 11 tahun lalu untuk berkarier di industri hiburan Korea.

Setelah memerankan Ali di Squid Game, Anupam Tripathi langsung menjadi sorotan. Ia berhasil menggaet penggemar dari berbagai negara. Dan semakin hari penggemarnya kian bertambah. Sementara Anupam tengah menikmati kepopularitasannya, sang ibu memperingatkan dia agar hati-hati, jangan terlena dalam popularitas.

“Ibuku sangat penyayang dan perhatian. Saya mengatakan padanya, kalau sekarang anaknya ini sedang jadi perhatian dunia. Dia sangat senang mendengarnya dan memberiku selamat,” ungkap Anupam. Mendengar kabar bahagia dari putranya ini, sang ibu mengingatkan, “Jangan terlena dengan kesuksesan dan lupa diri. Tetaplah merakyat, dan rendah hati,” begitu tutur ibunya.

Tak jauh dari sebagian karakternya yang rendah hati, penuh kasih, Anupam mengatakan kalau ia bersyukur ibunya selalu mengingatkan agar dirinya menjadi orang penuh rasa kemanusiaan. “Saya sangat bersyukur dengan semua yang telah ia berikan padaku. Semua keluarga saya dan orang yang saya kenal sangat bahagia dengan serial ini, dan mengatakan kata-kata yang baik,” ungkap Anupam, dilansir dari Hindustan Times.

Sebelumnya, di Korea, Anupam hanya mendapatkan peran-peran kecil. Sosoknya baru benar-benar dilirik dan dikenal berkat Squid Game. Anupam mengungkapkan kalau peran ini ia dapatkan, selepas berlibur ke India. Habis berlibur dari India, ia kembali ke Korea dan saat itulah tawaran memerankan Ali datang. “Pada saat itu, padahal bentuk tubuh saya lagi enggak oke. Saya baru liburan di India, dan makan banyak makanan rumah. Lalu mereka bilang, ‘ok, kamu memerankan karakter ini (Ali),’” bilang Anupam.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor : Vallesca Souisa