Kerja Keras Infinite Dengan Enam Personel di Album Top Seed
TABLOIDBINTANG.COM - Tahun 2018, lembaran baru bagi Infinite setelah Hoya (26) tidak memperpanjang kontrak dengan Woollim Entertainment. Ia keluar dari Infinite sejak Agustus 2017.
Pada 8 Januari lalu, grup yang kini diperkuat Sunggyu (28), Dongwoo (27), Woohyun (26), Sungyeol (26), L (25), dan Sungjong (24) merilis album ketiga, Top Seed. Ini album penuh mereka setelah Season 2 (2014).
Top Seed mengedepankan single “Tell Me” dengan warna musik elektronik-pop yang terinspirasi musik di dekade 1980-an.
Seperti kebanyakan single Infinite, “Tell Me” berisi kegalauan karena cinta. Lebih tepatnya, penyesalan seseorang terhadap hubungan asmara di masa lalu. Klip video lagu bertempo sedang ini menonjolkan koreografi Inifinite yang harmonis.
“Pertama, saya ingin berterima kasih kepada para personel, agensi, dan penggemar yang menantikan kami merilis album setelah tiga tahun (vakum). Kami mempersiapkan banyak hal untuk album ini. Saya lebih bersemangat sekaligus gugup,” ungkap leader Infinite, Sunggyu.
Pertanyaan yang mengambang di benak penggemar, mengapa boyband ini butuh waktu lama untuk merilis album comeback?
Sunggyu menyebut kesibukan setiap personel dan persiapan album yang sangat matang membuat penggemar harus ekstra sabar menantikan album terbaru Infinite. Sunggyu mengungkap, awalnya mereka berniat merilis album mini, tapi rencana berubah.
“Sebenarnya kami tidak berencana merilis album penuh. Karena terlalu banyak lagu bagus yang bisa dimasukkan (ke album) selama rekaman, akhirnya kami merilis album penuh. Kami berencana untuk bekerja keras mempromosikan album ini mengingat kami sudah melakukan persiapan matang. Juga, karena ini comeback kami setelah sekian lama,” Sunggyu bercerita.
(riz / gur)
-
Korea
Disambut Ribuan Penggemar, Sunggyu INFINITE Selesaikan Wajib Militer
Rizki Adis AbebaKamis, 9 Januari 2020 -
Korea
Ini yang Disesalkan L Ex-Infinite saat Mengingat Debut Aktingnya
Rizki Adis AbebaKamis, 19 September 2019 -
Korea
Shin Ye Eun Dipastikan Menjadi Lawan Main L Eks Infinite di Serial Drama Welcome
Rizki Adis AbebaRabu, 4 September 2019 -
Korea
Seminggu Keluar dari Infinite, L Dipastikan Perankan Kucing di Serial Welcome
Rizki Adis AbebaSelasa, 27 Agustus 2019 -
Korea
Baru Umumkan Keluar Dari Infinite, L Telah Mendapat Tawaran Bermain di Serial Welcome
Rizki Adis AbebaSenin, 19 Agustus 2019 -
Korea
L Hengkang, Agensi Memastikan Infinite Tidak Akan Bubar
Rizki Adis AbebaSenin, 19 Agustus 2019 -
Film Tv Musik
Keluar Dari Agensi Woollim Entertainment, L Infinite Tulis Surat Ini untuk Penggemar
Rizki Adis AbebaSenin, 19 Agustus 2019 -
Korea
Jalani Wajib Militer Diam-diam, Sungjong INFINITE Kejutkan Penggemar Lewat Surat Ini
Rizki Adis AbebaSenin, 29 Juli 2019 -
Korea
Kontrak Eksklusif INFINITE Dengan Agensi Segera Berakhir, Bagaimana Nasibnya?
Rizki Adis AbebaKamis, 11 Juli 2019