Beberapa Jenis Pakaian yang Ideal untuk Dimiliki Setiap Anak
TABLOIDBINTANG.COM - Kebanyakan orang tua terbilang sering membelikan baju untuk buah hatinya. Akan tetapi, belum tentu semuanya terpakai dengan cukup sering. Hingga kemudian anak tanpa disadari sudah membesar tubuhnya, dan baju - baju yang banyak dibeli itupun menjadi mubazir.
Maka sebaik - baiknya setiap orang tua mengetahui baju apa saja yang menjadi prioritas untuk dimiliki. Fashion stylist Dewi Utari, dalam acara pembukaan perayaan ulang tahun ke-5 toko baju Bimbi, Carnival of Giving", di Plaza Indonesia, Jumat (9/11), memberikan beberapa tipsnya.
Untuk anak perempuan dan anak laki - laki, wajib punya satu celana jeans yang bagus dan nyaman. Jangan ragu untuk membeli yang terbaik, karena celana jeans yang nyaman akan cukup sering dipakai anak untuk beragam kesempatan, santai ataupun resmi, untuk main atau bepergian, dan lain - lain.
Untuk anak perempuan dan anak laki - laki, wajib punya satu kemeja putih. Sebagai anak, pasti akan ada kemungkinan diajak menghadiri acara - acara resmi keluarga atau sekolahnya. Maka kemeja putih wajib dimiliki.
Untuk anak perempuan dan anak laki - laki, pastinya punya tiga macam warna polo shirt dengan warna aman, yakni hitam, putih, dan abu - abu. Baju jenis ini akan mudah dipadupadankan dengan bawahan jenis apapun dan juga untuk bermacam kesempatan.
Untuk anak perempuan dan anak laki - laki, pastikan memiliki bawahan berupa rok atau celana warna hitam dan putih. Seperti halnya kemeja putih, bawahan jenis ini akan mudah disesuaikan untuk keperluan yang lebih resmi, termasuk untuk menghadiri undangan.
Tidak ketinggalan, untuk anak perempuan dan laki - laki, minimal satu buah baju hangat, jaket atau hoodie, untuk melindungi mereka di saat dingin.
"Pada dasarnya, memilih baju yang dibutuhkan untuk anak hampir sama dengan baju yang dibutuhkan oleh orang dewasa. Jadi andai anggarannya terbatas, pastikan untuk lebih mendahulukan membeli baju - baju jenis tersebut," kata Dewi Utari.
Dewi Utari, fashion stylist yang juga menangani fashion anak - anak berbagi tips sebagai salah satu bagian acara Carnival of Giving, Styling Session by Dewi Utari, yang digelar dalam rangka ulang tahun ke-5 toko baju Bimbi Plaza Indonesia. Karnavalnya sendiri digelar sejak hari ini, Jumat 9 November 2018 hingga Minggu 11 November 2018. Acara karnaval yang juga didukung beberapa desainer lokal dan gelaran fashion show ini diselenggarakan untuk tujuan charity.
(wida / wida)
-
-
Gaya Hidup
Karakter Risty Tagor yang Mandiri dan Hebat Jadi Inspirasi Tema Kolaborasi Khanza Maryam
Indra KurniawanSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Duh, 50 Persen Bayi Usia 12 Bulan Ke Bawah Alami Dermatitis Popok
RedaksiSabtu, 29 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Selain Kesabaran dan Ketajaman Mata, Main Golf Juga Butuh Peralatan Canggih
RedaksiSabtu, 29 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Gandeng 3 Designer Ternama, Daliatex Kusuma Hadirkan The Trilogy of Painted Harmony
RedaksiJumat, 28 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Daliatex Kusuma Kembangkan Dunia Fashion Indonesia Lewat Jakarta Muslim Fashion Week
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Desainer Dwi Iskandar Bikin Pergelaran Mode di Bali, Sebut Fashion Lampaui Gaya Hidup
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Rekomendasi Model-model Tas Wanita untuk Berbagai Occasion
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Soal Fashion, Angga Yunanda Selalu Cari yang Nyaman dan Ikuti Suasana Hati
RedaksiSenin, 17 Oktober 2022