Bu, Jangan Lupa Ingatkan Suami Pentingnya Budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Siapa yang memantau kesehatan dan keselamatan suami saat bekerja? Selain kantor, suami patut memperhatikan kesehatan dan keselamatan diri sendiri. Hal itu terungkap dalam gelar wicara bertajuk "Implementasi Budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di Lingkungan Kerja" di Jakarta, belum lama ini. Kementerian Kesehatan RI lewat Direktorat Kesehatan Kerja dan Olahraga menyebut ada sejumlah penyakit dan kecelakaan yang mungkin terjadi di lingkungan kerja.
Direktur Kesehatan Kerja dan Olahraga, Kementerian Kesehatan RI, drg. Kartini Rustandi, M.Kes menjelaskan, berkembangnya pembangunan ekonomi di Indonesia berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat. Di sisi lain para pekerja, baik suami maupun istri, berpotensi terpapar bahaya saat mencari nafkah termasuk penyakit dan kecelakaan kerja.
TABLOIDBINTANG.COM - "Data Badan Penyelenggara Jaminan Sosial menyatakan setidaknya terjadi 110.285 kasus kecelakaan kerja pada 2015, 105.182 kasus pada 2016, dan sebanyak 80.392 kasus dari Januari sampai Agustus 2017. Trennya cenderung menurun namun Anda tetap harus waspada. Caranya antara lain meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan kerja, menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, rajin latihan fisik, serta menerapkan ergonomi di tempat kerja," ungkap Kartini.
Kepada tabloidbintang.com, Kartini menambahkan, "Setiap pekerjaan memiliki risiko. Anda yang bekerja mengaspal jalan misalnya. Suara mesinnya bisa memapar kesehatan telinga. Itu sebabnya pemeriksaan kesehatan THT perlu dilakukan secara rutin. Suara mesin itu tidak serta merta mengganggu kesehatan telinga namun antisipasi dampak jangka panjang tetaplah penting."
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022