Hore, Ada Perpustakaan di dalam Mobil Bakal Keliling Daerah Pedalaman

Romauli Gultom | 23 Februari 2019 | 22:51 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Keberadaan perpustakaan sangatlah dibutuhkan setiap anak dan sekolah khususnya di pedalaman untuk menunjang proses belajar, menanamkan minat baca dan meningkatkan fasilitas pendidikan.

Untuk menjangkau anak-anak di daerah, MoneyGram Foundation dan Yayasan Pengembangan Perpustakaan Indonesia (YPPI) ingin meningkatkan kesadaran akan pentingnya literasi dan pendidikan, salah satunya melalui Program Mobil Pustaka Pintar. 

Tahun ini, YPPI akan memperluas jangkauan anak-anak di daerah khususnya di Kecamatan Kalidawir, Tanggung Gunung dan Bandung, Kabupaten Tulungagung. MoneyGram Foundation menyampaikan dana hibah kepada YPPI sebesar US$59.400 untuk memperluas program tersebut.

Program Mobil Pustaka Pintar melakukan perluasan program penambahan 2000 koleksi buku dan telah dirasakan manfaatnya oleh 3.170 anak. Guna memberikan manfaat yang lebih besar lagi, MoneyGram Foundation menambahkan dana hibah untuk pembelian 3.000 koleksi buku dan e-book, serta perlengkapan pendidikan lainnya yang ditujukan bagi anak-anak mulai dari Taman Kanak-Kanak hingga Sekolah Menengah.

Aimee Griffiths, Ketua MoneyGram Foundation mengatakan, “Kami ingin terus mendorong peningkatan kemampuan literasi dan pendidikan guna meningkatkan kualitas hidup anak-anak dan keluarga di Indonesia,” jelas Aimee Griffiths selaku Ketua MoneyGram Foundation di Perpustakaan Nasional RI di Salemba, Jakarta Pusat, Kamis (21/2).

Hingga saat ini, Mobil Pustaka Pintar akan terus beroperasi di Tulungagung, Jawa Timur, sebuah kapubaten dengan angka pekerja migran yang tinggi dan memiliki kualitas hidup yang belum terpenuhi dengan baik.

Penulis : Romauli Gultom
Editor : Romauli Gultom