Mengenal Kain Tenun Ikat Khas Nagekeo NTT
TABLOIDBINTANG.COM - Sejumlah daerah di Indonesia memiliki beragam kain tenun dengan ciri khas masing-masing. Namun, berbeda dengan kain tenun ikat dari kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur yang identik dengan warna hitam dan kuning emas.
"Tenun ikat Nagekeo NTT memiliki ciri khas yang berbeda dengan lainnya. Lembar di bagian depan berwarna hitam, sedangkan di bagian belakang berwarna kuning keemasan. Kombinasi warna yang mencolok inilah yang membuat tenun Nagekeo lebih mudah diingat," kata Julie Sutrisno Laiskodat disela Soft Launching Festival Literasi Nagekeo di Perpustakaan Nasional, Jakarta, Kamis (11/4).
Dalam kesempatan tersebut, Julie juga meraih piagam penghargaan Pelopor Literasi Tenun Ikat Nagekeo 2019 yang diberikan langsung oleh Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do.
Setelah tujuh tahun bergelut untuk mengembangkan tenun ikat Nagekeo, Julie terpanggil untuk mengenalkan tenun Nagekeo NTT ke seluruh Indonesia, sehingga langkah ini akan meningkatkan perekonomian pengrajin tenun di NTT
"Tenun sudah menjadi budaya di NTT, khususnya di kabupaten Nagekeo yang memiliki banyak kekayaan alam hingga tenun. Karena itu, kami ingin lebih mengedukasi sumber daya alam di NTT lewat literasi tenun dan melalui Festival Literasi Nagekeo yang akan digelar tahun ini," ujar Julie selaku Ketua Dekranasda NTT dan istri Gubernur Nagekeo.
Julie menambahkan, literasi bukan sekedar lewat buku saja. Tapi dengan literasi tenun akan memberikan pengetahuan kepada banyak orang bahwa tenun ikat Nagakeo memiliki ciri khas tersendiri yang sangat indah serta untuk mengenalkan semua kekayaan dan pariwisata di NTT.
"Kain tenun merupakan salah satu mata pencaharian penduduk di NTT. Karena menenun tidak memiliki musim layaknya pekerjaan sebagai petani. Karena itu, kami ingin membantu pengrajin agar kegiatan menenun akan menjadi roda penggerak perekonomian di NTT," harap Julie yang memiliki butik kain tenun bernama LeViCo di bilangan jalan Wijaya, Jakarta Selatan.
-
Gaya Hidup
Karakter Risty Tagor yang Mandiri dan Hebat Jadi Inspirasi Tema Kolaborasi Khanza Maryam
Indra KurniawanSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Selain Kesabaran dan Ketajaman Mata, Main Golf Juga Butuh Peralatan Canggih
RedaksiSabtu, 29 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Gandeng 3 Designer Ternama, Daliatex Kusuma Hadirkan The Trilogy of Painted Harmony
RedaksiJumat, 28 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Daliatex Kusuma Kembangkan Dunia Fashion Indonesia Lewat Jakarta Muslim Fashion Week
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Desainer Dwi Iskandar Bikin Pergelaran Mode di Bali, Sebut Fashion Lampaui Gaya Hidup
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Rekomendasi Model-model Tas Wanita untuk Berbagai Occasion
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Soal Fashion, Angga Yunanda Selalu Cari yang Nyaman dan Ikuti Suasana Hati
RedaksiSenin, 17 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Berikut Cara Cerdas Mencuci Pakaian Berdasarkan Jenis Pakaian
RedaksiMinggu, 16 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
5 Tips Bergaya Simpel Tapi Keren, Dari Tote Bag Sampai Jaket Coach
RedaksiJumat, 14 Oktober 2022