Sarapan Membantu Turunkan Berat Badan? Mitos Atau Fakta? Ini Kata Ahli!
TABLOIDBINTANG.COM - Sarapan yang bernutrisi disebut-sebut mampu membantu usaha menurunkan berat badan. Benarkah?
Menurut pakar nutrisi, Jansen Ongko, selain diet, peran sarapan ternyata mampu menurunkan berat badan dengan cukup signifikan. Pasalnya, saat sarapan tubuh akan terisi karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan nutrisi.
Karbohidrat yang dimakan dapat menjadi bahan bakar terbaik yang digunakan oleh tubuh termasuk saat berolahraga.
Karena memang berolahraga juga menjadi bagian dari usaha penurunan berat badan. Memilih tidak sarapan justru akan membuat tubuh lemas dan membuat performa sehari-hari akan menurun.
"Kebanyakan yang menjalani diet yang salah akan membuat tubuh lemas. Sehingga mereka tidak bergerak daripada biasanya, itu membuat membuat metabolismenya menjadi rendah. Di saat sarapan pagi, dengan semakin dia aktif bergerak, otomatis dia akan membakar kalori yang semakin banyak," kata Ongko Jansen beberapa waktu lalu.
"Terutama bagi temen-temen yang berupaya menurunkan berat badan sambil berolahraga. Bahan bakar yang bisa digunakan oleh tubuh untuk beolahraga adalah karbohidrat, itulah kenapa karbohidrat menjadi sangat penting," lanjutnya
Ongko Jansen juga mengingatkan jika diet hanya terfokus dengan mengurangi makan, termasuk sarapan justru berisiko kekurangan asupan nutrisi. Kondisi itu pun dianggap berbahaya bagi kesehatan.
"Beberapa risiko bukan lemak saja yang turun, juga massa otot hingga kepadatan tulang. Jadi turunnya juga tidak sehat," pungkas Ongko Jansen.
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022