Mainan Kayu Lebih Aman Daripada Mainan Plastik, Mitos Atau Fakta?
TABLOIDBINTANG.COM - Ibu mana yang tak ingin membelikan si kecil mainan. Psikolog dan Co-Founder Rumah Dandelion Nadya Pramesrani, M.Psi, Psi, menjelaskan selain bikin bahagia, pemilihan mainan sesuai usia mengasah kreativitas si kecil.
Hal tersebut terungkap dalam gelar wicara “Play and Grow with ELC Musical Toys” di Jakarta, belum lama ini. Berdasarkan bahan baku, mainan dibagi menjadi dua, yakni plastik dan kayu. Sebenarnya harga mainan kayu dan plastik hampir sama. Mainan kayu sedikit lebih mahal karena bahannya lebih jarang atau lebih susah didapat.
“Selain itu mainan plastik saat diwarnai, hasil akhirnya lebih atraktif. Kami pernah merilis cupcake yang terbuat dari kayu tapi kurang diminati. Belakangan, para ibu khususnya milenial mulai berburu mainan kayu karena lebih ramah lingkungan. Mainan kayu lebih aman ketimbang mainan plastik, mitos atau fakta? Jawaban saya, fakta. Itu sudah pasti karena bahannya lebih alami,” beri tahu Abi Shihab perwakilan dari Early Learning Center Indonesia kepada tabloidbintang.com.
Pada mainan kayu tidak ada bagian kecil, mengingat kayu jika dibuat bagian kecil berpotensi patah. Abi menambahkan, di Inggris lebih banyak orang tua memilih mainan kayu. Namun orang tua Asia melirik plastik. Mainan dari plastik, kata Abi, tetap aman buat anak-anak. Orang tua harus berperan aktif mengecek mainan plastik buat si kecil sebelum membeli. Anda bisa memperhatikan apakah warna bisa membaur dengan plastiknya secara maksimal? Jika bisa maka mainan ini aman. Jenis plastik yang aman yakni ABS.
“Plastik jenis akrilonitril butadiena stiren (ABS) biasanya aman sementara HDPE (High Density Poly Ethelene) bisa pudar. Lebih lunak, mudah dibentuk, tapi kurang bagus menyerap warna, residu racunnya masih ada. ABS bahan yang biasa digunakan dalam mainan,” Abi menukas seraya menambahkan, selain bahan, ada dua hal yang mesti diperhatikan saat membeli mainan buat si kecil. “Mainan harus sesuai umur si buah hati untuk mendukung tumbuh kembangnya. Terakhir tapi tak kalah penting, perhatikan cara menggunakan mainan.”
-
Gaya Hidup
4 Rekomendasi Peralatan Bayi yang Penting Disiapkan Jelang Kelahiran Si Buah Hati, Apa Saja?
RedaksiJumat, 30 September 2022 -
-
Gaya Hidup
Tak Selalu Negatif, Bermain Gim Bisa Kembangkan Kepribadian Anak
RedaksiSenin, 5 September 2022 -
Gaya Hidup
Anak Mulai Tertutup dan Main Rahasia, Orang Tua Jangan Langsung Berpikiran Negatif
RedaksiMinggu, 4 September 2022 -
Gaya Hidup
Clayton Tumbuh Jadi Anak yang Aktif, Begini Cara Parenting Michael Rendy Wiyono dan Istri
RedaksiSabtu, 3 September 2022 -
-
Berita
Cara Sederhana yang Diyakini Bisa Menambah Nafsu Makan Si Kecil
RedaksiMinggu, 21 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
3 Hal Yang Harus Diperhatikan Orangtua Terkait Tumbuh Kembang Si Kecil, Apa Saja?
RedaksiMinggu, 14 Agustus 2022 -
Gaya Hidup
5 Kiat Agar Anak Lahap Makan Ala Psikolog, dari Bikin Jadwal Hingga Akhiri Jika Tantrum
tabloidbintang.comJumat, 5 Agustus 2022