Bromance, Memahami Kebutuhan Pria akan Teman Pria
TABLOIDBINTANG.COM - Kebanyakan wanita akan marah – atau paling tidak kesal dalam hati – mendapati pasangan meluangkan jam khusus bersama tema pria mereka. Bukan untuk urusan pekerjaan, melainkan bersenang-senang atau sekadar mengobrol, kadang hingga lupa waktu.
Karena pria butuh tempat berbagi
Penelitian di Jurnal Biological Psychiatry pada 2012 menemukan fakta, hormon oksitosin membantu para ayah dalam hal kedekatan dengan anak-anak mereka. Oksitosin pada pria juga membantu mereka menjaga kepercayaan terhadap pasangan. Studi lainnya mengungkap, zat yang sering disebut hormon cinta itu membuat pria condong kepada hubungan monogami. Asyik!
Lalu dari mana pria bisa mendapatkan hormon yang berkaitan erat dengan perasaan bahagia itu? Tidak lain dengan cara menjalin hubungan dekat dengan “teman” pria mereka. Ini solusi hidup yang seimbang. Keseimbangan yang memberikan kebahagiaan. Sama halnya seperti yang dilakukan wanita.
“Wanita cenderung memiliki banyak teman dan dapat mengobrol tentang apa pun di bawah matahari,” kata Tony Moore, psikoterapis dan konselor hubungan dari Relationship Ireland. “Namun, tentu saja mereka mengeluh ketika pria melakukan yang sama,” imbuhnya, seperti dikutip dari artikel “The Surprising Benefits of the Bromance” di situs Psychology Today.
Penting untuk diketahui, kita semua membutuhkan pertemanan di luar perkawinan atau hubungan asmara – kita butuh sedikit istirahat dari itu semua. Pria dan wanita membutuhkan hal yang sama dari pertemanan – dukungan dan pengakuan – hanya saja berbeda caranya. “Pria menggunakan lebih sedikit kata-kata,” ungkap Moore.
Pendiri situs web GoodGuySwag, Kris Wolfe, mengatakan, hubungan pertemanan antara pria dan pria ini biasa disebut “bromance”. Sebuah hubungan dekat, melibatkan emosi, namun tanpa kedekatan seksual, antara dua atau lebih pria. Pengalaman nyata Wolfe yang 4 tahun lalu membuat sebuah grup perkumpulan pria menjadi salah satu bukti nyata, betapa bromance menjadi kebutuhan banyak pria.
“Apa yang dimulai dengan 4 orang menjadi lebih dari 250 orang dalam waktu singkat. Satu bulan kemudian, kami menggunakan teater untuk mengakomodasi pertemuan. Kami tidak mengiklankan, kami tidak memiliki situs web, mengapa kelompok kami tumbuh begitu besar?” tanya Wolfe dalam tulisannya GoodGuySwag, “Reasons Guys Need Bromance”.
Jika Anda berpikir kelompok pria ini terdiri dari sekelompok pria berhati lembut yang berkumpul untuk menangis bareng, sama sekali salah. Para pemimpin dan orang-orang berpengaruh pun membutuhkan ruang untuk menjadi diri sendiri dan mendiskusikan masalah pria sejati. “Orang kadang-kadang perlu untuk berbagi 'rahasia terdalam'. Itulah yang kami sediakan,” ujar Wolfe.
-
Gaya Hidup
10 Kebiasaan Buruk Cewek saat Pacaran yang Paling Bikin Kesal Cowok
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Si Dia Betulan Cinta atau Sekedar Nafsu? Ketahui Lewat Tatapan Matanya
RedaksiSabtu, 5 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Bikin Sebal, Jangan Pernah Meminta 4 Hal Ini dari Orang yang Anda Sayangi
RedaksiMinggu, 30 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Ciri-ciri Seseorang yang Toksik pada Dirinya Sendiri
Vallesca SouisaKamis, 27 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
4 Alasan Seorang Wanita Terus Bertahan dengan Lelaki yang Salah
RedaksiMinggu, 23 Oktober 2022 -
Zodiak
Horeee, Cewek dari 5 Zodiak Ini Bakal Dapat Pacar dalam Waktu Dekat
RedaksiMinggu, 23 Oktober 2022