Nirina Zubir Tak Khawatir Anak-anaknya Kuper karena Homeschooling

Abdul Rahman Syaukani | 31 Oktober 2019 | 13:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dua anak Nirina Zubir, Zivara Ruciragati Sharief dan Elzo Jaydo Anvaya, bersekolah di rumah atau homeschooling. Pendidikan formal konvensional dan homeschooling tentu memiliki perbedaan. Salah satunya, soal pertemanan. Anak yang sekolah di rumah tentu tidak memiliki teman kelas seperti di sekolah konvensional.

"Setelah ngobrol sama suami keluarga, akhirnya mereka homeschooling. Iya dua-duanya (homeschooling), baru Juni mulainya.," kata Nirina Zubir saat ditemui di bilangan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (30/10).

Nirina Zubir tidak khawatir kedua anaknya akan kuper alias kurang pergaulan gara-gara homeschooling. Bagi Nirina Zubir, anak-anaknya bisa berteman denga siapa saja tanpa harus dengan teman kelas di sekolah.

"No, homeschooling sekarang kan juga berbeda, pergaulan sekarang juga kan, di sekolah teman-teman dia yang sebelumnya juga masih bertemu juga. Saya ngasih pembelajaran hidup itu kalau berteman bisa dimana saja, enggak mesti di sekolah aja," ungkap Nirina Zubir.

(man/ari)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor : Abdul Rahman Syaukani