4 Masalah pada Kulit dan Cara Mengatasinya
TABLOIDBINTANG.COM - Kulit yang sehat dan bersinar menjadi impian setiap wanita. Sayangnya berbagai permasalahan kulit yang muncul seperti kulit berminyak atau bercak-bercak hitam sangat mengganggu penampilan Anda.
Untuk mengatasinya dibutuhkan berbagai produk ataupun langkah perawatan yang tepat. Berikut adalah solusi yang tepat dari setiap permasalahan menurut para ahli:
Kemerahan
Menurut dokter kulit Dr. Shereene Idriss, kafein bisa mengurangi kemerahan pada kulit. "Kafein bisa menyamarkan pembuluh darah yang tampak di permukaan kulit, sehingga mengurangi kemerahan pada kulit."
Tekstur kulit tidak merata
Atasi dengan melakukan exfoliation (pengelupasan kulit) secara rutin. "Exfoliate kulit 2-3 kali sehari dengan zat tertentu, seperti glycolic acid, yang bisa membuang racun dan sisa-sisa riasan yang telah menumpuk di kulit." Selain itu, penggunaan retinoid dengan resep di malam hari juga penting, untuk meregenerasi kulit dengan membersihkan pori-pori kulit yang tersumbat dan mengangkat sel-sel kulit mati.
Bercak hitam
Bercak hitam bekas jerawat atau akibat paparan sinar matahari bisa diatasi dengan vitamin C. "Vitamin C bisa meningkatkan khasiat zat yang terkandung dalam produk perawatan yang digunakan," kata Dr. Dennis Gross seperti dilansir laman InStyle. Vitamin C bisa mengatasi masalah pigmentasi dan juga mencegah timbulnya bercak-bercak hitam di masa yang akan datang. Selain itu, vitamin C meningkatkan produksi kolagen dan mengencangkan kulit.
Kulit berminyak dan berjerawat
Sulfur menjadi solusi bagi mereka yang memiliki kulit berminyak dan berjerawat. "Sulfur mengontrol minyak yang menjadi makanan bagi bakteri. Sulfur juga bisa meredakan pembengkakan dan mengatasi infeksi kulit, seperti jerawat."
-
Peristiwa
Gagal Ginjal Akut pada Anak: Ada 324 Kasus, 102 Sembuh, 194 Meninggal, 28 Masih Dirawat
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Gaya Hidup
Air Bersih dan Sanitasi Jadi Penyumbang Angka Masalah Stunting
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Ingin Wajah Cerah dan Sehat, Vicky Shu Pilih Perawatan Alami daripada Operasi Plastik
RedaksiSabtu, 5 November 2022 -
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
Gaya Hidup
Wajah Berminyak Bikin Nggak percaya Diri, Lakukan Perawatan Ini
Seno SusantoJumat, 4 November 2022