Yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Home Lift, Catat Baik-baik, Yuk!
TABLOIDBINTANG.COM - Data Bappenas memproyeksikan angka harapan hidup di Indonesia mencapai 73,4 tahun pada 2020, dengan rincian, umur harapan hidup laki-laki 71,49 tahun sedangkan perempuan 75,27 tahun. Agar lansia punya mobilitas yang baik, mereka perlu didukung sejumlah fasilitas. Ini terungkap dalam diskusi daring “Pentingnya Mobilitas dan Caring Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup” yang digelar Rabu (17/3/2021). PT Pardi Solusi Abadi, penyedia teknologi home lift, berkomitmen meningkatkan kualitas hidup masyarakat lewat solusi mobilitas.
Salah satunya dengan home lift. Principal PT Ekspresi Artistika, Arie Bakrie, menyebut home lift memiliki banyak fungsi, seperti memudahkan mobilitas individu dalam mengakses banyak ruang dengan menaiki atau menuruni tangga rumah tanpa kesakitan. Ada banyak pilihan home lift yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan mobilitas, baik untuk rumah pribadi maupun tempat usaha. Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memilih home lift. Pertama, ukuran lift. Ini terkait bagian dalam lift dan seberapa besar ruang yang dibutuhkan.
“Berikutnya, total beban yakni jumlah orang dan kursi roda jika diperlukan. Lalu struktur harga dan pembayaran. Gaya atau estetika ini terkait fungsional, halus atau artistik. Fitur keselamatan (terutama untuk anak-anak dan lansia),” terang Arie. “Selain itu, persyaratan untuk pemasangan, struktur perawatan dan dukungan yang tersedia, biaya pemeliharaan, fitur tambahan seperti kemampuan smart lift, serta reputasi perusahaan dan layanan pelanggan,” ujarnya. Ini dibenarkan narasumber lain yakni Chief Operating Officer PT Pardi Solusi Abadi, Joni Tse.
Pihaknya sebagai penyedia home lift berkomitmen membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat lewat optimalisasi solusi mobilitas. Berbagai macam produk home lift dari Pardi Solusi, dibuat sesuai kebutuhan dan meyesuaikan kondisi rumah. “Kami hadir dengan produk berkualitas 100 persen asli Eropa, teknologi screw drive yang dipatenkan dan terbukti selama 70 tahun telah memenuhi persyaratan keselamatan internasional dari Eropa. Selain itu, layanan kami menjamin kualitas produk, servis, dan perawatan,” pungkas Joni.
-
Peristiwa
Sejak 18 Oktober Kasus Gangguan Ginjal Akut pada Anak Terus Menurun
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
Gaya Hidup
Teknologi Makin Canggih, Midea Luncurkan Robot Pembantu Ibu Rumah Tangga
RedaksiSenin, 7 November 2022 -
-
-
Gaya Hidup
Aktivitas Padat Bikin Kaum Milenial Abai dengan Imun Tubuh
RedaksiJumat, 4 November 2022 -
-
Gaya Hidup
Indonesia Fitness Summit 2022, Dorong Kesadaran Masyarakat untuk Berolahraga
RedaksiSelasa, 1 November 2022 -
Peristiwa
200 Vial Fomepizole Tiba di Indonesia, Didistribusikan ke Seluruh Rumah Sakit Rujukan
RedaksiSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Mengenal Erotomania Syndrome, Halusinasi Akan Cinta
Vallesca SouisaMinggu, 30 Oktober 2022