Prihatin dengan Kondisi Shakira, Ririn Ekawati: Denada yang Kuat Ya!
TABLOIDBINTANG.COM - Ririn Ekawati turut prihatin dengan kondisi putri Denada, Shakira Aurum, yang menderita leukemia. Menurut Ririn Ekawati, yang dibutuhkan Denada adalah dukungan dari orang sekitar, untuk menghadapi kenyataan tersebut.
Ririn Ekawati pun memberikan dukungannya untuk Denada. Namun karena tak memiliki nomor telepon Denada, dukungan itu ia sampaikan lewat fitur direct message di media sosial.
"Aku enggak ada kontak dia, jadi aku DM di sosmednya. Aku cuma mau kasih kekuatan, aku tahu dia sangat kuat dan dia akan diberi kekuatan untuk menjaga anaknya. Semoga diberi mukjizat, amin. Denada yang kuat ya," ujar Ririn Ekawati di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Kamis (19/7).
Ririn Ekawati mengatakan, kesehatan sangat mahal harganya. Sebanyak apa pun uang yang dimiliki, tak sebanding dengan nikmat sehat yang harus dijaga dengan baik. Apalagi proses pengobatan yang dialui tidak sebentar.
"Ya sebanyak-banyaknya uang sih enggam bisa bayar kesehatan. Pasti proses yang dia lakukan. tahapannya itu banyak banget. Periksa darah, obatnya juga enggak murah," ujarnya.
Ririn Ekawati hanya bisa mendoakan untuk kesembuhan Shakira Aurum. Sementara bagi Denada, ia memohonkan agar selalu diberikan kekuatan dan ketabahan atas ujian yang tengah dihadapi.
"Denada, kamu kuat. Aku cuma bisa kasih kekuatan dari sini dengan pelukan, kalau ketemu kita ngobrol ya. Semoga dikasih kesehatan buat anak, Allah kasih ini karena kamu kuat," ucap Ririn Ekawati.
(tov/bin)
-
Berita
Cara Unik Denada Ceritakan Percerainnya pada Anak, Lewat Dongeng
RedaksiRabu, 2 Februari 2022 -
Berita
Cara Unik Denada Beri Penjelasan Soal Perceraiannya pada Sang Anak
Ari KurniawanSabtu, 8 Januari 2022 -
Berita
Beri Kabar Terbaru Soal Anaknya, Denada Ucap Syukur Karena Hal Ini
RIKSelasa, 4 Januari 2022 -
Berita
Rumah hingga Tas Branded, Denada Jual Semua Aset Miliknya Demi Bertahan Hidup di Singapura
Ari KurniawanSenin, 3 Januari 2022 -
Berita
Saldo Sisa Rp 200 Ribu, Ini yang Dilakukan Denada demi Bertahan Hidup di Singapura
Indra KurniawanSenin, 3 Januari 2022 -
-
Berita
Cerita Denada Kehabisan Uang di Singapura, Ucapkan Terima Kasih Sambil Menangis Pada Orang Ini
RIKRabu, 22 Desember 2021 -
Berita
Pertama Kali Naik Gunung, Ibnu Jamil Ungkap Kelakuan saat Sampai Riri Ekawati di Puncak
RIKRabu, 8 Desember 2021 -