Beredar Foto Ratna Sarumpaet Babak Belur, Netizen Tanyakan pada Atiqah Hasiholan
TABLOIDBINTANG.COM - Di media sosial beredar foto Ratna Sarempaet dengan wajah penuh luka dan lebam. Ia diduga mengalami penganiayaan ketika berada di Bandung, Jawa Barat.
Namun sayangnya, hingga saat ini belum diketahui secara pasti mengenai detail dari kejadian ini. Namun dikutip dari pernyataan Rachel Maryam di akun Twitternya, kejadian penganiayaan yang dialami Ratna Sarumpaet terjadi pada 21 September lalu. Berita penganiayaan ini tidak diketahui publik lantaran pemintaan Ratna Sarumpaet sendiri.
"Setelah dikonfirmasi, kejadian penganiayaan benar terjadi.. hanya saja waktu penganiayaan bukan semalam melainkan tgl 21 kemarin. Berita tidak keluar karena permintaan bunda @RatnaSpaet pribadi, beliau ketakutan dan trauma. Mohon doa," cuit Rachel Maryam di Twitternya, Senin (1/10).
Terkait hal ini, sejumlah netizen juga memenuhi kolom komentar di unggahan Instagram terakhir putri Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan. Banyak dari mereka mempertanyakan soal kebenaran dari kabar tersebut. Tak sedikit dari mereka ingin mengetahui kondisi terkini Ratna Sarumpaet.
"Apa bner beritanya mba?? Ya allah sy jg ksni mau tau berita di ig itu bner apa hoax," komentar salah satu netizen.
"@atiqahhasiholan : benarkah bunda Ratna Sarumpaet di pukuli orang hingga lebam mbak?" sambung netizen lain.
"Mb @atiqahhasiholan gmn kondisi terakhir Opunnya Salma? jahat bgt pelaku& yg nyuruhnya..smoga hukuman setimpal dunia& akhirat mrk dapatkn. Smoga ibuk @rsarumpaet cpt pilih," timpal netizen lainnya.
(dika/bin)
-
Berita
Penjara Tidak Membuat Ratna Sarumpaet Berhenti jadi Aktivis
SupriyantoJumat, 27 Desember 2019 -
Peristiwa
Ratna Sarumpaet Bebas, Tak Ada Sambutan Istimewa dari Keluarga
SupriyantoJumat, 27 Desember 2019 -
-
Film Tv Musik
Lewat Film, Atiqah Hasiholan Ajak Masyarakat Lebih Peduli pada HIV AIDS
RedaksiSelasa, 10 Desember 2019 -
Film Tv Musik
Debut Jadi Sutradara, Atiqah Hasiholan Sampai Tak Bisa Tidur
RedaksiSelasa, 10 Desember 2019 -
Peristiwa
Resolusi 2020, Atiqah Hasiholan : Tahun Depan Harus Sehat Beneran
redaksiSelasa, 10 Desember 2019 -
Film Tv Musik
Atiqah Hasiholan Kembali Unggah Foto Bareng Jonathan Rhys Meyers, Netizen Cemburu
YuriantinSenin, 11 November 2019 -
-
Berita
Divonis 2 Tahun, Ratna Sarumpaet Masih Butuh Waktu untuk Menentukan Sikap
Altov JoharSenin, 15 Juli 2019