Rosa Meldianti Tak Banyak Komentar Soal Kasusnya dengan Dewi Perssik
TABLOIDBINTANG.COM - Rosa Meldianti bersama ibu dan pengacaranya, mendatangi Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Mereka datang untuk menyerahkan barang bukti atas laporan pencemaran nama baik, yang diduga dilakukan Dewi Perssik.
Sayangnya Rosa Meldianti tak banyak berkomentar tentang kasusnya dengan Dewi Perssik. Pasalnya, saat ini ia mengaku sedang fokus mengeluarkan karya.
"Aku serahin ke kuasa hukum, doain aja ya. Aku lagi fokus mau keluarin lagu, Diobok-Obok," ujar Rosa Meldianti di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Senin (19/11).
Rudi Kabunang, pengacara Rosa mengatakan, pihaknya telah bertemu dengan penyidik dan menyerahkan bukti pencemaran nama baik yang diduga dilakukan Dewi. Rencananya mereka akan kembali mendatangi Polda pada Rabu besok untuk menjalani pemeriksaan.
"Tadi sudah ketemu dengan penyidik. Kita serahkan barang bukti. Hari Rabu siang kita suruh balik lagi untuk pemeriksaan," kata Rudi Kabunang.
Sementara itu, Dewi Perssik bersama suami dan pengacara juga mendatangi Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Dewi diketahui datang lebih dulu dibanding Rosa Meldianti, guna menjalani pemeriksaan atas laporannya terhadap Rosa.
(tov/ray)
-
Berita
Kakak Dewi Perssik Emosi Dipertemukan dengan Wanita yang Menghina Adiknya
RedaksiSelasa, 8 November 2022 -
Berita
Mediasi Gagal, Dewi Perssik Lanjutkan Proses Hukum untuk Memberi Pelajaran ke Hater
SupriyantoSenin, 7 November 2022 -
-
Berita
Dewi Perssik Menangis Dipertemukan dengan Fans Leslar yang Menghinanya
Ari KurniawanMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Aldi Taher Terseret Kasus Dewi Perssik dan Fans Fanatik Lesti-Billar
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Dewi Perssik Dipertemukan dengan Fans Leslar yang Menghinanya
RedaksiMinggu, 6 November 2022 -
Berita
Gandeng Sandy Arifin sebagai Pengacara, Dewi Perssik Dituding Ikut-Ikutan Lesti Kejora
Vallesca SouisaSelasa, 1 November 2022 -
Berita
Dewi Perssik Gelar Sayembara Berhadiah Rp100 Juta, Cari Emak-emak yang Menghinanya
SupriyantoSelasa, 1 November 2022 -
Berita
Dewi Perssik Temukan Haters yang Menghina Dirinya, Seorang Ibu Fans Leslar
Vallesca SouisaSenin, 31 Oktober 2022