Kronologi Penangkapan Aris Idol saat Pesta Narkoba
TABLOIDBINTANG.COM - Januarisman alias Aris Idol ditangkap polisi karena kasus narkoba. Aris diamankan Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok, pada Selasa dini hari, 15 januari 2019.
Berdasarkan rilis yang dikeluarkan Polda Metro Jaya, diketahui penangkapan Aris Idol diawali oleh diamankannya tersangka berinisial YW, pada 8 Januari 2019, di Jl. Bahagia Kreo Selatan Kec. Larangan Kota Tangerang Banten.
"(YW) kedapatan membawa 300 (tiga ratus) butir Extasi dan shabu seberat 2 gram brutto," demikian yang tertulis dalam rilis.
Dari situ polisi terus melakukan pengembangan. Hingga akhirnya diketahui tentang adanya pesta narkoba di sebuah apartemen di kawasan Rasuna Said, Menteng Atas, Setia budi Jakarta Selatan, pada 15 Januari 2019.
Saat penggerebekan, polisi mengamankan lima orang, yakni AS, JR (Aris), AY, AM, dan YS. Dati tangan mereka petugas menyita barang bukti berupa 1 bungkus plastik bening berisi kristal diduga narkotika jenis sabu berat brutto 0,23 gram, 1 unit bong atau alat hisap narkoba, dan 5 unit ponsel. Dari hasil tes urine, diketahui Aris Idol dan empat orang lainnya positif menggunakan narkoba.
(ari/ari)
-
Berita
Anji Soroti Sistem Rehabilitasi Pengguna Narkoba di Indonesia yang Tidak Bikin Kapok
Indra KurniawanSenin, 13 Juni 2022 -
-
Peristiwa
Gitaris Kahitna, Andrie Bayuadjie Ditangkap karena Narkoba dengan Barbuk 45 Butir Penenang
SupriyantoJumat, 3 Juni 2022 -
Berita
Richa Novisha Yakin Gary Iskak Terjebak, Minta Media dan Netizen Beri Privasi
Vallesca SouisaSelasa, 24 Mei 2022 -
-
Peristiwa
Banding di MA Diterima, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Bebas dari Penjara
RIKKamis, 21 April 2022 -
Berita
3 Kali Ditangkap karena Narkoba, Roby Geisha Bakal Mendapat Hukuman Berat
SupriyantoSelasa, 22 Maret 2022 -
Peristiwa
Pakai Narkoba sejak 2010, Vokalis Band Sisitipsi Beralasan untuk Membantu Beraktivitas
SupriyantoSabtu, 19 Maret 2022 -
Berita
Sering Dikira Pecandu Narkoba, Marshel Widianto Lakukan Tes di Podcast Deddy Corbuzier
Ari KurniawanSenin, 31 Januari 2022