Anies Baswedan Serahkan Dana Santunan BPJS Bagi Penyapu Jalan Korban Tabrak Lari
TABLOIDBINTANG.COM - Gubernur Anies Baswedan menyerahkan dana santunan kepada Elly, ibu Naufal Rosyid, petugas PPSU yang menjadi korban tabrak lari. Penyapu jalan itu ditabrak saat sedang bekerja pada 26 Maret 2019. Anies menyambut kedatangan Elly di Pendopo Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa pagi, 2 April 2019.
Dalam pertemuan itu, Anies memberikan dana santunan dari BPJS Ketenagakerjaan. "BPJS Ketenagakerjaan menunaikan yang menjadi kewajiban dengan menyerahkan santunan sebesar Rp 196 juta, yaitu 48 kali gajinya," ujar Anies di Balai Kota, hari ini.
Uang santun itu, Anies menerangkan, sekaligus sebagai bentuk duka cita Pemprov DKI terhadap peristiwa yang menimpa Naufal. Meskipun tak bisa mengembalikan anaknya, Anies berharap dana itu dapat meringankan beban Elly. "Prinsip kami di DKI adalah kami melindungi semua pekerja yang bekerja, agar kerja merasa aman dan tenang," ujar Anies.
Naufal jadi korban tabrak lari pada Selasa subuh, 26 Maret 2019. Korban ditemukan terkapar dan tak sadarkan diri dengan sapu dan seragamnya di bawah jalan layang Pasar Rebo. "Pukul 5.30 pagi dia ditemukan oleh kawan kerjanya," kata Anies. Korban lalu dibawa ke Rumah Sakit Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Menurut Anies, tim dokter telah bekerja keras dan melakukan operasi karena ada pendarahan berat di otak. Tapi, Naufal tidak bisa diselamatkan. Dia dimakamkan ada Minggu, 31 Maret 2019.
Biaya perawatan penyapu jalan korban tabrak lari itu selama di rumah sakit, Anies Baswedan menerangkan, seluruhnya ditanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan. "Santunan maupun coverage selama perawatan, seluruhnya dicover 100 persen oleh BPJS Ketenagakerjaan," ujar Anies.
-
Berita
Viral Giring Ganesha Dikeluarkan dari Kampus yang Pernah Dipimpin Anies Baswedan, Begini Responsnya
Indra KurniawanRabu, 29 Desember 2021 -
-
Peristiwa
Anies Baswedan Menyatakan Saat Ini Ada 101 RS Rujukan Covid-19 di DKI Jakarta
RedaksiKamis, 28 Januari 2021 -
Berita
Ini 23 Tempat Wisata yang Ditutup Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Ari KurniawanKamis, 24 Desember 2020 -
Peristiwa
Anies Baswedan Positif Covid 19 Sebagai Orang Tanpa Gejala
SupriyantoSelasa, 1 Desember 2020 -
Peristiwa
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Tertular Covid 19 dari Riza Patria
SupriyantoSelasa, 1 Desember 2020 -
Berita
Protes Anies Baswedan Soal PSBB, Nikita Mirzani Tak Peduli Pro dan Kontra
SupriyantoSabtu, 12 September 2020 -
Peristiwa
Banjir di Awal 2020: Anies Baswedan Paling Trending di Medsos
RedaksiJumat, 10 Januari 2020 -
Peristiwa
Beda Anies Baswedan dan Ahok Soal Sambutan untuk Pendatang Baru Usai Lebaran
TEMPOSenin, 3 Juni 2019