Strategi Kaka Slank Sebelum Mencoblos di Pemilu 2019
TABLOIDBINTANG.COM - Kaka, vokalis band Slank, turut berpastisipasi di pesta demokrasi Pemilu 2019. Bersama istrinya, Natascha Satriaji, Kaka mendatangi TPS 31, yang juga menjadi lokasi Bimbim memberikan hak pilihnya.
Kaka Slank mengaku punya strategi sendiri sebelum menentukan pilihannya di Pemilu 2019. Layaknya game peperangan, ia menimbang setiap visi misi pasangan calon.
"Jadi ini kayak nyusun main game perang-perangan, kayak strategi yah. Jadi pasangan ini bakal begini, kalau pasangan itu bakal begitu," ungkap Kaka Slank usai mencoblos di Kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (17/4).
Kaka Slank berharap strateginya berhasil dan sesuai dengan apa yang diharapkan. "Mudah-mudahan settingan gue bagus nih," imbuhnya.
Sementara untuk calon legislatif, Kaka hanya melihat nama-nama yang familiar tanpa melakukan riset mendalam. Seperti diketahui, untuk DKI Jakarta, ada 4 kerta suara yang dicoblos para pemilih yakni Presiden, DPR RI, DPD, dan DPRD.
"Aku sempat lihat namanya, enggak sempat riset mendalam. Cuma riset nama yang familiar," pungkas Kaka Slank.
(tov/bin)
-
Peristiwa
Kaka Slank Ingatkan Masyarakat untuk Disiplin Hadapi Pandemi Covid-19
SupriyantoKamis, 26 Maret 2020 -
Film Tv Musik
Fans Berat Sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Ini Tokoh Favorit Kaka Slank
Ari KurniawanSelasa, 14 Januari 2020 -
Peristiwa
Setelah Putusan MK, Krisdayanti: Tidak Ada Lagi 01 dan 02
Abdul Rahman SyaukaniJumat, 28 Juni 2019 -
-
-
Peristiwa
Prabowo Minta Pendukungnya untuk Tidak Berbondong-bondong Hadir di MK
TEMPORabu, 12 Juni 2019 -
-
Peristiwa
Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud Mengucapkan Selamat pada Presiden Jokowi
TEMPOJumat, 24 Mei 2019 -