Amien Rais Penuhi Panggilan Polisi: Nanti Saya Konferensi Pers
TABLOIDBINTANG.COM - Amien Rais memenuhi panggilan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya sebagai saksi dalam kasus dugaan makar dengan tersangka Eggi Sudjana. Amien irit bicara saat wartawan melontarkan berbagai pertanyaan. Ia hanya mengatakan kalau dirinya sehat dan akan memberikan keterangan usai diperiksa.
"Nanti saya konferensi pers yang mantap. Tenang saja," kata Amien Rais di gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jumat, 24 Mei 2019.
Ini merupakan panggilan yang kedua kali setelah sebelumnya Amien Rais mangkir pada pemeriksaan Senin, 20 Mei 2019. Dalam kasus ini, penyidik hendak menggali soal seruan people power kepada mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat itu.
Amien Rais beralasan sedang sibuk dan akhirnya mangkir dari panggilan polisi pada panggilan pertama. Tapi dia ikut datang ke Polda Metro Jaya pada Selasa malam menemani Prabowo Subianto untuk menjenguk Eggi Sudjana.
Amien Rais dipanggil polisi menyusul yang dilakukan penyidik terhadap Kivlan Zen. Pensiunan Mayor Jenderal TNI itu telah menjalani pemeriksaan pada Kamis 16 Mei 2019. Polisi juga meminta keterangan dari politikus Gerindra, Permadi, pada Senin, 20 Mei lalu.
-
Peristiwa
Prabowo Minta Pendukungnya untuk Tidak Berbondong-bondong Hadir di MK
TEMPORabu, 12 Juni 2019 -
Peristiwa
Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud Mengucapkan Selamat pada Presiden Jokowi
TEMPOJumat, 24 Mei 2019 -
Peristiwa
Polisi Tetapkan 5 Tersangka Terkait Ambulans Bawa Batu Saat Kerusuhan
TEMPOKamis, 23 Mei 2019 -
Peristiwa
Kata Polisi dari 2 Kelompok Pemicu Rusuh 22 Mei, Salah Satunya Terkait ISIS
TEMPOKamis, 23 Mei 2019 -
Berita
Tompi Ingatkan Amien Rais Agar Jadi Orang Tua yang Baik, Stop Sebar Hoax
SupriyantoKamis, 23 Mei 2019 -
Peristiwa
Menkopolhukam Wiranto Mengaku Tahu Siapa di Balik Ambulan Penuh Batu dan Uang
TEMPOKamis, 23 Mei 2019 -
Peristiwa
Soal Sengketa Pilpres, Jokowi Yakin MK Akan Memutuskan Sesuai Fakta
TEMPOKamis, 23 Mei 2019 -
Peristiwa
Presiden Jokowi Tak Akan Beri Toleransi Pelaku Kerusuhan yang Ancam NKRI
TEMPORabu, 22 Mei 2019 -
Peristiwa
Prabowo Buka Suara soal Kerusuhan 22 Mei: Minta Semua Pihak Menahan Diri
TEMPORabu, 22 Mei 2019