Baim Wong Resmi Digugat Rp 100 Miliar
TABLOIDBINTANG.COM - Manajemen artis QQ Production resmi menggugat Baim Wong dan Lucky Perdana pada Rabu (24/7) kemarin terkait kasus wanprestasi. Gugatannya didaftarkan ke Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat.
"Digugatnya kemarin, kami masih menunggu panggilan sidang," ucap Didit Wijayanto selaku kuasa hukum Astrid dari manajemen artis QQ Production dalam jumpa pers di bilangan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (25/7).
Dalam gugatan perdata tersebut, Baim Wong dan Lucky Perdana digugat dengan kerugian materil sebesar Rp 1,4 miliar. Sementara kerugian imateril, Baim Wong sebesar Rp 100 miliar dan Lucky Perdana Rp 50 miliar.
"(Gugatan ke Baim dan Lucky) Langsung sekaligus kita gabungin. Ini gugatannya original, ini tanda resi pembayarannya," ucapnya lebih lanjut sambil memperlihatkan dokumen gugatan.
Masalah ini bermula dari adanya kesepakatan antara Baim Wong- Lucky Perdana dan manajemen artis QQ Production untuk sebuah pekerjaan. Di tengah jalan, kesepakatan yang tidak ada hitam di atas putih tersebut mengalami masalah karena satu dan lain hal.
Merasa dirugikan oleh Baim Wong dan Lucky Perdana, Astrid dari QQ Production sempat membuat laporan polisi ke Polda Metro Jaya atas tuduhan penipuan.
Sementara Baim Wong dalam klarifikasi terkait gugatan yang dilayangkan manajemen artis QQ Production, mengaku kebingungan dirinya dipermasalahkan meski telah mundur jadi Caleg dari salah satu partai politik. Baim Wong merasa kesepakatan dirinya dengan manajemen artis tersebut hanya soal pencalegan.
(Man)
-
Peristiwa
Kembali Diperiksa Polisi, Baim Wong dan Paula Verhoeven Bungkam Ditanya Kasus Prank KDRT
Ari KurniawanKamis, 13 Oktober 2022 -
Peristiwa
Kasus Prank KDRT, Kameraman Baim Wong 2 Jam Diperiksa Polisi
RedaksiRabu, 12 Oktober 2022 -
Berita
Sahabat Polisi Indonesia Berharap Baim Wong dan Paula Verhoeven Dijadikan Tersangka
RedaksiKamis, 6 Oktober 2022 -
Berita
Baim Wong dan Paula Dilaporkan karena Membodohi Masyarakat dengan Menghina Polisi
Ari KurniawanSelasa, 4 Oktober 2022 -
Berita
Dihujat usai Ngeprank Polisi, Baim Wong Minta Maaf: Saya Tidak Melihat Situasinya
SupriyantoSelasa, 4 Oktober 2022 -
Berita
Buntut Prank KDRT, Baim Wong dan Paula Verhoeven Terancam 1,4 tahun Penjara
RedaksiSenin, 3 Oktober 2022 -
Berita
Baim Wong dan Paula Verhoeven ke Kantor Polisi Minta Maaf, Netizen Muak
Vallesca SouisaSenin, 3 Oktober 2022 -
Berita
Bikin Prank Laporan KDRT, Baim Wong-Paula Akan Dipanggil Polisi
Vallesca SouisaSenin, 3 Oktober 2022 -
Berita
Sindiran Jleb Deddy Corbuzier pada Baim Wong, Nikita Mirzani: Itulah Hidup Apa-apa Demi Konten!
Indra KurniawanMinggu, 2 Oktober 2022