Cerita Billy Syahputra Terjebak Di Tengah Bentrok Demonstran dan Polisi

Supriyanto | 1 Oktober 2019 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Billy Syahputra ikut merasakan efek demonstrasi yang berujung bentrok dengan aparat kepolisian pada Senin (30/9) kemarin. Adik kandung almarhum Olga Syahputra itu kaget, karena mendadak banyak pendemo masuk ke lapangan saat dirinya sedang asik main sepak bola bersama Selebriti Football Club (SFC).

 

"Tiba-tiba karena ada rusuh, perusuh masuk ke lapangan, lampunya dimatiin. Kita sempat tertahan sejenak," ujar Billy Syahputra di Studio Trans TV, Jl.Tendean,  Jakarta Selatan,  Selasa (1/10).

Rasa was-was dirasakan Billy. Setelah reda, Billy Syahputra pulang dengan menumpang motor. Namun, bukannya merasa aman Billy malah makin khawatir karena terjebak di tengah-tengah aksi rusuh antara mahasiswa dan aparat kepolisian.

"Singkat cerita pas pulang dari main bola banyak banget itu kerusuhan. Jadi pas Billy lewat banyak banget demo besar-besaran," ungkap Billy Syahputra.

Nerada di tengah keramaian para demonstran, Billy sempat merekam momen tersebut dengan gadget. Billy terkejut lanyaran ada yang melarangnya untuk ambil gambar.

"Pas banget gue lagi ada di tengah-tengah kerusuhan. Dan juga di situ ada mobil ada motor juga, gue iseng aja (mengambil video). Terus ada negur, 'pak, mas jangan ngerekam' gitu," kata Billy.

"Dikasih tahu jangan dikamera (diambil video) gitu aja sih. Karena lagi kurang kondusif kondisinya," pungkas Billy Syahputra.

(pri / ray)

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto