Lagu yang Dibeli Intan Hardja dari Pablo Putera Benua ternyata Hasil Jiplakan

Ari Kurniawan | 7 November 2019 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penyanyi Intan Hardja kecewa, lagu yang dibelinya dari Pablo Putera Benua ternyata tersandung masalah hak cipta.

Cerita bermula saat Intan Hardja mengunggah single terbarunya yang berjudul Aku Ingin Sendiri ke YouTube. Baru beberapa hari, video tersebut dihapus oleh pihak YouTube, karena dianggap memiliki banyak kesamaan dengan lagu berbahasa Mandarin, The Longest Movie, yang dinyanyikan Jay Chou.

Intan Hardja mengaku kaget, sebab sepengetahuannya, lagu Aku Ingin Sendiri adalah karya Pablo Putera Benua.

"Saya sama sekali tidak mengetahui karya atau lagu yang saya nyanyikan ini sebuah karya saduran. Jadi dia sudah ada versi bahasa Mandarinnya lalu dibuat versi bahasa Indonesia," kata Intan Hardja, dalam jumpa pers di Kemang Village, Jakarta Selatan, Rabu (6/11).

Intan Hardja merasa perlu untuk membuat klarifikasi, karena ia khawatir persoalan ini berlanjut ke ranah hukum.

"Aku cuma ingin membersihkan nama aku di sini, bahwa aku sama sekali tidak terlibat atas kemungkinan bahwa aku tahu lagu ini adalah lagu tiruan," bilangnya.

Meski merasa tertipu, Intan Hardja belum berniat untuk memperkarakan Pablo Putera Benua. Sebab saat ini Pablo dan istrinya, Rey Utami, masih menjalani proses hukum terkait kasus "ikan asin".

"Aku sih gini, kan kita semua tahu Rey sama Pablo lagi ada masalah. Aku nggak mau nambahin masalah untuk mereka. Sekarang yang penting aku menyelamatkan nama baik aku, karena aku yang memublikasikan lagu itu. Aku mau selamat dari tuntutan apapun dan dari pihak manapun, aku sih itu aja," tandasnya.

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan