Rumahnya Didatangi Sejumlah Driver Ojol, Iis Dahlia Minta Penjagaan Polisi

Supriyanto | 28 Desember 2019 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sejumlah pengemudi ojek online mendatangi rumah Iis Dahlia di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (27/12) sore. Mereka bermaksud memberikan somasi kedua terkait dugaan pelecehan pekerjaan ojek online yang diucapkan Iis Dahlia.

Aldila Warganda, kuasa hukum Iis Dahlia mengatakan sikap pengemudi ojek online dianggap wajar dan masih dalam aturan selama tidak mengganggu ketertiban.

"Saya sampaikan menanggapi pemberitaan bahwa pada hari ini datang somasi kedua yang dikirim langsung oleh kawan-kawan atau ojek online sebanyak 50 orang. Kami dalam prinsipnya tidak ada masalah dengan somasi silahkan saja," kata Aldila di rumah Iis, Lebak Bulus Jakarta Selatan, Jumat (27/12).

Namun, dari pantauan wartawan rumah Iis Dahlia tampak dijaga ketat oleh pihak kepolisian. Aldila Warganda mengatakan penjagaan merupakan permintaan dari kliennya.

"Kepolisian telah memberikan pengamanan terhadap kami, karena Ini negara hukum, itu yang harus digaris bawahi. Ini tidak boleh main hakim sendiri. Tidak boleh memprovokasi, tidak boleh memberikan ancaman," tutur Aldila Warganda.

(pri/ari)

Penulis : Supriyanto
Editor : Supriyanto