Memilih Sepatu Sneakers yang Nyaman untuk Milenial
TABLOIDBINTANG.COM - Sepatu sneakers kini sudah menjadi bagian gaya hidup kaum muda atau milenial. Mereka umumnya memiliki mobilitas yang tinggi, mulai dari kuliah hingga bekerja di outdoor dengan kesibukan yang padat.
Tak heran, pemilihan sepatu pun sangat penting untuk menunjang aktivitas mereka dan tentunya tetap tampil gaya dengan sneakers idaman. Misalnya saja tiga brand sepatu Adidas, Nike dan Vans yang sudah sangat popular di kalangan anak-anak sekolah dan kuliahan.
Bicara soal sneakers, salah satu brand yang digemari diantaranya adalah Sepatu Adidas, sepatu yang berasal dari Jerman ini digagas oleh Adolf Dassler. Nama Adidas sendiri juga diambil dari sebagian nama pendirinya. Logo dari brand ini bisa dikatakan sangat sederhana, yaitu hanya terdiri dari tiga strip dengan warna yang sama, yaitu hitam. Kini, Adidas tidak hanya memproduksi sepatu, tapi juga seluruh perlengkapan olahraga lainnya, termasuk di dalamnya adalah baju olahraga.
Kedua ada Sepatu Nike yaitu salah satu brand saingan sepatu Adidas. Nike adalah perusahaan sepatu, pakaian dan alat-alat olahraga yang didirikan di Amerika Serikat. Perusahaan ini merupakan perusahaan terbesar di bidangnya. Logo sepatu ini juga bisa dibilang sesederhana logo Adidas dengna tagline yang terkenalnya adalah “Just do it”.
Pilihan lainnya yang tak kalah digemari yakni Sepatu Vans, didirikan oleh Paul Van Doren dan beberapa rekannya di California pada 1966. Permukaan karet yang ada di bagian alas sepatu dapat memudahkan para pemain olahraga yang telah disebutkan di atas untuk berolahraga. Hal inilah yang menyebabkan popularitas sepatu ini semakin meningkat terutama di kalangan orang-orang yang sering melakukan olahraga skateboard, snowboard, BMX, dan selancar.
Untuk mendapatkan sepatu idaman ini, Anda bisa membeli secara online maupun offline. Di zaman yang serba digital ini, tidak ada yang tidak tersedia secara online. Saat ini, sudah terdapat banyak sekali platform yang memfasilitasi kamu untuk bisa memilih dan membeli sepatu yang kamu inginkan secara online.
Dengan melakukan pembelian online, kamu bisa dengan mudah membandingkan harga barang dari satu toko ke toko lainnya untuk mendapatkan harga terbaik dari sepatu yang kamu ingin beli. Hal terpenting lainnya adalah kamu sebenarnya tidak perlu keluar rumah untuk melakukan transaksi pembelian ini, tentunya ini sangat memudahkan kamu dan mengefisiensikan waktumu untuk hal yang lain.
Sayangnya dengan melakukan pembelian online, sebagai pembeli, kamu sebenarnya tidak bisa langsung mengecek kualitas bahan sepatu yang kamu inginkan, apakah sepatu asli atau tidak. Oleh karena itu, kami merekomendasikan kamu agar membeli sepatu di online marketplace yang terpercaya, jikalau bisa di website resmi dari perusahaan sepatu tersebut agar terjamin keasliannya.
Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan transaksi konveksional, yaitu membeli offline atau langsung ke toko. Jika kamu merasa membeli online memiliki tingkat resiko yang tinggi terutama terhadap kepalsuan sepatu yang ingin kamu beli, maka membeli langsung ke toko adalah salah satu solusi yang tepat bagi kamu.
-
Gaya Hidup
Karakter Risty Tagor yang Mandiri dan Hebat Jadi Inspirasi Tema Kolaborasi Khanza Maryam
Indra KurniawanSenin, 31 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Selain Kesabaran dan Ketajaman Mata, Main Golf Juga Butuh Peralatan Canggih
RedaksiSabtu, 29 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Gandeng 3 Designer Ternama, Daliatex Kusuma Hadirkan The Trilogy of Painted Harmony
RedaksiJumat, 28 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Daliatex Kusuma Kembangkan Dunia Fashion Indonesia Lewat Jakarta Muslim Fashion Week
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Desainer Dwi Iskandar Bikin Pergelaran Mode di Bali, Sebut Fashion Lampaui Gaya Hidup
RedaksiSabtu, 22 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Rekomendasi Model-model Tas Wanita untuk Berbagai Occasion
RedaksiKamis, 20 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Soal Fashion, Angga Yunanda Selalu Cari yang Nyaman dan Ikuti Suasana Hati
RedaksiSenin, 17 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
Berikut Cara Cerdas Mencuci Pakaian Berdasarkan Jenis Pakaian
RedaksiMinggu, 16 Oktober 2022 -
Gaya Hidup
5 Tips Bergaya Simpel Tapi Keren, Dari Tote Bag Sampai Jaket Coach
RedaksiJumat, 14 Oktober 2022