Tanggapan Ivan Gunawan soal Pemberlakuan New Normal untuk Hadapi Corona
TABLOIDBINTANG.COM - Ivan Gunawan menanggapi positif soal rencana pemberlakuan new normal yang akan diterapkan pemerintah. Mengingat, sampai sekarang belum diketahui secara pasti kapan pandemi Covid-19 akan berakhir.
Namun, Ivan Gunawan berharap masyarakat Indonesia jangan sampai kebablasan dengan new normal. Harus tetap waspada dan memikirkan orang lain agar tidak tertular.
"Kalau saya secara pribadi apa pun istilah itu dengan adanya kelonggaran, kita tetap harus mawas diri, kita harus menahan diri," ujar Ivan Gunawan usai mengisi acara di Trans TV, Jl. Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (29/5).
Ivan juga mengingatkan, new normal bukan berarti bisa seenaknya kelayapan dan berkerumun.
"Jangan di saat aktivitas sudah mulai dibuka, kita menjadi liar dan seolah-olah tidak ada kehidupan di esok hari," kata Ivan Gunawan.
Ivan Gunawan lantas mencontohkan seperti apa aktivitas sehari-harinya pasca Indonesia dilanda pandemi Covid-19.
"Contohnya kecil, misalnya saya mau ke ATM, ternyata di dalam ATM-nya ramai, saya mendingan enggak usah masuk ke ATM dulu. Jadi, saya tunggu dulu di luar atau mungkin saya mau masuk ke supermarket, kalau saya lihat supermarket-nya ramai, mendingan saya tidak masuk dulu," ungkap sang presenter.
"Betapa pentingnya jaga jarak, karena kita enggak pernah tahu kita bersebelahan dengan siapa, orang itu dari mana, kan kita enggak pernah tahu," pungkas Ivan Gunawan.
(pri)
-
Berita
Bunda Corla Berharap Diundang di Brownis, Ini Jawaban Ivan Gunawan
RedaksiKamis, 27 Oktober 2022 -
Film Tv Musik
Penjelasan Ivan Gunawan Soal Pro dan Kontra Sportwear di Miss Grand International 2022
RedaksiSelasa, 25 Oktober 2022 -
Peristiwa
Kenaikan Kasus Covid-19 di Negara Tetangga, Waspadai Penularan di Awal Tahun 2023
RedaksiSenin, 24 Oktober 2022 -
Peristiwa
Masyarakat Diminta Waspada, Covid-19 Omicron Subvarian XBB Terdeteksi di Indonesia
RedaksiSenin, 24 Oktober 2022 -
Berita
Ivan Gunawan Sudah Lama Ingatkan Lesti Kejora Soal Rizky Billar
SupriyantoSelasa, 11 Oktober 2022 -
Peristiwa
Pandemi Covid-19 Segera Berakhir, Menkes Diminta Konsultasi dengan Dirjen WHO
RedaksiSelasa, 4 Oktober 2022 -
Peristiwa
Kasus Covid-19 Terus Melandai, Indonesia Bersiap Menuju Endemi
RedaksiSenin, 3 Oktober 2022 -
Berita
Ivan Gunawan Sindir Soal Selingkuh, Reza Arap : Bacot Banget!
SupriyantoKamis, 29 September 2022 -
Gaya Hidup
Abiel Atan Sukses Turunkan 35 Kg Dalam Waktu 6 Bulan Berkat Saran Ivan Gunawan
RedaksiMinggu, 18 September 2022