Keluar dari RSKO, Roy Kiyoshi Janji Bagi Sembako untuk Pemulung
TABLOIDBINTANG.COM - Roy Kiyoshi telah menyelesaikan proses rehabilitasi narkoba. Roy diperbolehkan meninggalkan RSKO Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (6/10).
Di hadapan wartawan, Roy Kiyoshi menyampaikan pesan khusus untuk para penggemarnya. Pemuda yang dikenal lewat kemampuan spiritualnya itu menghimbau publik untuk tidak membeli obat tanpa ada resep dokter, apalagi jika obat-abatan tersebut mengandung psikotropika.
“Kalau memang sakit harus pergi ke dokter, jangan beli obat tanpa resep,” kata Roy Kiyoshi.
Pada kesempatan itu, Roy Kiyoshi menyampaikan nazar yang akan dilakukannya setelah bebas dari jerat hukum kasus narkoba.
“Aku sudah nazar pokoknya kalau aku keluar mau bagi-bagi sembako ke pemulung, orang-orang di jalanan. Sekarang aku pengin berbuat banyak kebaikan karena aku percaya karma. Kalau kita menanam kebaikan maka kita akan menuai kebaikan juga,” papar Roy.
Sebelumnya, Roy Kiyoshi ditangkap di rumahnya, di bilangan Cengkareng, Jakarta Barat, pada 6 Maret 2020. Dari tangan Roy, polisi mengamankan barang bukti berupa 21 butir obat yang mengandung psikotropika.
(ari)
-
Berita
Disebut Koleksi Boneka Berisi Arwah, Roy Kiyoshi Sampaikan Klarifikasi
Ari KurniawanKamis, 13 Januari 2022 -
Berita
Geram Dikabarkan Meninggal Dunia, Roy Kiyoshi Akan Polisikan Si Pembuat Berita
Indra KurniawanRabu, 6 Oktober 2021 -
Berita
Roy Kiyoshi Ramalkan Kematiannya Sebelum Usia 40 Tahun, Tragisnya karena Diracun
Indra KurniawanSenin, 12 Juli 2021 -
Film Tv Musik
Roy Kiyoshi Perankan Pangeran Wangdi di Serial Raden Kian Santang MNCTV
Ari KurniawanSenin, 7 Juni 2021 -
Berita
Roy Kiyoshi Trauma Imej Gegara Kasus Narkoba, Ubah Penampilan Lebih Macho
Indra KurniawanRabu, 2 Juni 2021 -
Berita
Roy Kiyoshi Digerebek di Kamar Tidurnya, Hujatan Publik Bikin Nangis Setiap Hari
Indra KurniawanRabu, 2 Juni 2021 -
Berita
Sebelum Millen Cyrus Keponakan Ashanty, 2 Artis Ini Juga Positif Benzodiazepine
Indra KurniawanMinggu, 28 Februari 2021 -
Film Tv Musik
Roy Kiyoshi dan Robby Purba Disatukan Lagi di Program Garis Tangan ANTV
Ari KurniawanRabu, 17 Februari 2021 -