Bagaimana Performa "New Famili 100" dan "That Winter, The Wind Blows"?

Panditio Rayendra | 6 November 2013 | 16:53 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - SENIN (4/11), ada dua program baru yang menemani pemirsa TV di sore hari.

Indosiar menyuguhkan kuis New Famili 100 pada pukul 17.00 WIB, sementara Trans TV menghadirkan That Winter The Wind Blows (TWTWB) pada pukul 18.00 WIB. Mampukah dua program ini mematahkan dominasi sinetron sore dan early primetime?

Debut New Famili 100 pada Senin, menempati posisi 54 dengan rating 1,4 dan share 8,8. Pada Selasa (5/11), merosot ke peringkat 87 dengan rating 1,1 dan share 6,1 (all).

Well, gaya Tukul Arwana membawakan New Famili 100 tak ubahnya saat dia membawakan Bukan 4 Mata. Memang, guyonannya sesekali memancing tawa. Namun greget New Famili 100 sebagai game show yang dulu dipandu Sony Tulung ini justru kurang terasa, karena lawakan spontan Tukul lebih mendominasi.

Trans TV, menjajal peruntungan dengan menayangkan drama Korea. Hebatnya, Trans TV mendapuk artis Indonesia seperti Reza Rahadian, Rianti Cartwright, Kiki Farrel, Fitri Tropica, dan Indra Bekti, sebagai dubber alias pengisi suara.

Debut TWTWB pada Senin menempati posisi 56 dengan rating 1,4 dan share 6,6. Selasa, turun ke posisi 74 dengan rating 1,2 dan share 5,8 (all). Sebenarnya, dengan suara aktor-aktris yang berpengalaman membintangi film layar lebar, dubbing TWTWB terdengar lebih meyakinkan.

Namun, mematahkan dominasi Surat Kecil Untuk Tuhan: The Series dan Si Cemong yang sudah punya penonton setia pukul 18.00 WIB, bukanlah hal yang mudah. Apalagi, TWTWB sudah tamat di Korea sejak April 2013. Penikmat drama Korea yang biasa mengunduh serial di internet, membeli DVD bajakan, atau berlangganan TV berbayar, sudah menyaksikan serial ini sejak lama.

(ray/ade)

Penulis : Panditio Rayendra
Editor : Panditio Rayendra