Gosip Pacaran dengan Billy Syahputra, Memes Prameswari Santai Disebut Pansos

Ari Kurniawan | 31 Maret 2021 | 09:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jalinan cinta Billy Syahputra dengan Amanda Manopo sudah berlalu. Tak butuh waktu lama untuk move on, kini Billy disebut-sebut menjalin kedekatan dengan Memes Prameswari. 

Memes Prameswari merupakan salah satu sinden di Opera Van Java Trans7. Pertemuan Memes dengan Billy Syahputra pun terjadi di program komedi tersebut. 

Yang mendukung kedekatan Memes Prameswari dengan Billy Syahputra, hingga berharap mereka segera jadian. Tapi, tidak sedikit juga yang melontarkan komentar negatif. Di antaranya menuding Memes panjat sosial alias pansos lewat kedekatannya dengan Billy. 

Terkait hal ini, Memes Prameswari tidak mau ambil pusing. "Aku sih terseah semua. Karena semua bebas berpendapat, yang penting aku fokus di dunia entertaint, just it," kata Memes, saat dijumpai di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (30/3). 

Selain pansos, Memes Prameswari juga dianggap sebagai penyebab kandasnya hubungan Billy Syahputra dengan Amanda Manopo. 

"Aku nggak tahu sih. Terserah mau bilang apa. Yang jelas aku sama Bang Billy benar-benar teman kerja, secara profesional kerja," lanjutnya. 

(ari)
 

Penulis : Ari Kurniawan
Editor : Ari Kurniawan