Biasa Hidup Mewah, Begini Kondisi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie di Tahanan 

RIK | 10 Juli 2021 | 16:30 WIB

Sejak ditangkap polisi pada Rabu (7/7) akibat kasus narkotika, pasangan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie harus mengami perubahan hidup yang signifikan. Biasa hidup mewah dan serba dimudahkan, saat ini keduanya harus beradaptasi meringkuk di tahanan. Lantas, bagaimana kondisi mereka? 

Ditemui di Polres Metro Jakarta Pusat pada Jumat (9/7), Waode Nur Zainab selaku kuasa hukum Nia dan Ardi mengaku berkesempatan untuk bertemu pasangan konglomerat tersebut. Dari hasil pertemuan tersebut, Waode menilai baik Nia maupun Ardi masih dalam kondisi yang baik meski harus serba terbatas dalam tahanan. 

"Tadi baru habis bertemu dengan bapak Ardi dan ibu Nia, alhamdulillah kondisi beliau sudah lebih tenang dan baik," ungkapnya. 

TABLOIDBINTANG.COM - 


Dalam pertemuan tersebut, Waode menyebut jika melakukan beberapa komunikasi terkait proses hukum, salah satunya pengajuan assesment guna mendapat rekomendasi rehabilitasi. Sejauh ini, baik Nia maupun Ardi disebut Waode sudah menyesali perbuatannya. 

"Alhamdulillah bisa berkomunikasi dengan baik. Ya salam buat teman-teman semua," paparnya. 

Waode juga menegaskan jika kliennya tersebut siap menjalani proses hukum yang berlaku. Baginya, hal tersebut penting dalam rangka penegakkan hukum khususnya terkait kasus narkotika yang menjerat keduanya. 

"Pak Ardi dan ibu Nia akan taat hukum, mengikuti semua proses dan kami juga menghargai hal-hal yang sudah dilakukan pihak kepolisian. Apapun dan bagaimanapun ini tugas kepolisian demi penegakan hukum, tidak pandang bulu, siapapun ada yang menyalahgunakan narkoba, penyalahgunaan narkoba tetap akan ditindak. jadi kami menghormati semua proses hukum," tandas Waode. 

Seperti yang diketahui, Nia Ramadhani ditangkap di kediamannya, kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan bersama supirnya yang berinisial ZN pada Rabu (7/7). Mereka berdua lebih dulu dibawa ke Polres Metro Jakarta Pusat dengan barang bukti 0,78gram sabu dan sebuah alat hidap. 

Dari hasil pengembangan, nama Ardi Bakrie juga disebut Nia sebagai pengguna sehingga pada malam harinya, tanggal 7 Juli Ardi mendatangi Polres Metro Jakarta Pusat untuk menyerahkan diri. Dari hasil tes urine, Nia, Ardi dan supirnya berinisial ZN dinyatakan positif metaphetamine.

Penulis : RIK
Editor : RIK